Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
3. Minum air yang cukup
Salah satu penyebab sakit kepala yang sering terjadi karena seseorang mengalami dehidrasi. Dehidrasi dapat mengganggu konsentrasi dan menyebabkan sifat lekas marah sehingga dapat berdampak munculnya sakit kepala.
Penelitian menunjukkan bahwa minum lebih banyak air dapat membantu mengurangi kejadian, durasi, dan keparahan sakit kepala pada beberapa orang.
Untuk membantu menghindari sakit kepala karena dehidrasi, fokuslah untuk minum cukup air sepanjang hari dan makan makanan kaya air seperti buah dan sayuran.
4. Gunakan kompres dingin
Dilansir dari WebMD, cara mengobati sakit kepala yang bisa dicoba selanjutnya adalah dengan menggunakan kompres dingin. Anda bisa menempelkan kompres dingin yang berisi es batu yang dibungkus handuk atau plastik di dahi Anda.
Hal ini karena es batu dapat meredakan nyeri pada sakit kepala dan meredakan sakitnya. Anda bisa mengompres dahi selama 15 menit, lalu istirahatlah selama 15 menit.
Baca Juga: Ini 8 Manfaat Daun Sirih Cina dan Cara Merebusnya
5. Gunakan kompres panas atau hangat
Selain kompres dingin, cara mengobati sakit kepala bisa juga dilakukan dengan menggunakan kompres hangat atau panas. Kompres panas tersebut ditujukan untuk seseorang yang mengalami sakit kepala tegang ataupun sakit kepala sinus.
Untuk mengaplikasikannya, Anda bisa meletakkan bantalan pemanas di leher atau bagian belakang kepala Anda. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan botol yang diisi dengan air panas kemudian dilapisi kain.
6. Konsumsi minuman jahe
Jahe mengandung banyak senyawa bermanfaat, termasuk antioksidan dan zat antiinflamasi yang dapat membantu mengobati sakit kepala. Tinjauan pada 2021 yang mencakup tiga uji coba kontrol acak menemukan bahwa pengobatan dengan suplemen jahe membantu mengurangi rasa sakit pada penderita migrain.
Terlebih lagi, perawatan jahe membantu mengurangi mual dan muntah yang mana kedua hal tersebut adalah gejala umum yang terkait dengan sakit kepala parah. Saat mengalami sakit kepala, cobalah untuk mengonsumsi jahe yang dicampurkan dalam minuman hangat.
Minumlah secara rutin dan istirahat secara teratur untuk mempercepat proses penyembuhannya.