kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

10 Makanan yang mengandung vitamin D tinggi, bisa untuk tingkatkan imun


Rabu, 14 Juli 2021 / 09:00 WIB
10 Makanan yang mengandung vitamin D tinggi, bisa untuk tingkatkan imun


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Melansir Health Line, terdapat sejumlah makanan yang mengandung vitamin D tinggi yang bisa dimanfaatkan untuk mempercepat proses pemenuhan zat gizi penting tersebut. 

Berikut beberapa piihan makanannya: 

1. Ikan salmon 

Salmon adalah ikan berlemak yang populer dan sumber vitamin D. Menurut Basis Data Komposisi Makanan United States Department of Agriculture (USDA), satu potong ikan salmon seberat 3,5 ons (100 gram) bisa mengandung 526 IU vitamin D atau sanggup mencukupi kebutuhan vitamin D harian hingga 200 persen. 

2. Ikan haring dan sarden 

Ikan herring atau haring juga merupakan salah satu makanan sumber vitamin D. Ikan haring segar bisa menyediakan 216 IU per 3,5 ons (100 gram) bahan, atau sanggup mencukupi kebutuhan vitamin D harian hingga 27 persen. 

Ikan sarden kalengan juga bisa dijadikan makanan sumber vitamin D yang baik karena dalam setiap kalengnya (3,8 ons bahan) bisa mengandung 177 IU atau sanggup mencukupi kebutuhan vitamin D harian hingga 22 persen. 

Halibut dan makarel juga bisa dipilih sebagai bahan makanan penambah vitamin D karena masing-masing bisa menyediakan 384 IU dan 360 IU vitamin D per setengah fillet. 

Baca Juga: Senjata lawan virus corona, ini 8 cara mudah meningkatkan imunitas tubuh

3. Minyak hati ikan kod 

Minyak hati ikan kod adalah suplemen yang makanan yang cukup populer hingga saat ini. Jika Anda tidak suka ikan, mengonsumsi minyak hati ikan kod bisa menjadi kunci untuk mendapatkan nutrisi tertentu yang tidak tersedia di sumber lain. 

Minyak hati ikan kod termasuk sumber vitamin D yang sangat baik karena bisa mengandung 448 IU vitamin D per sendok teh (4,9 ml) atau sanggup mencukupi kebutuhan vitamin D harian hingga 56 persen. 

Karena kandungan gizi inilah, minyak hati ikan kod telah digunakan selama bertahun-tahun untuk mencegah dan mengobati kekurangan vitamin D pada anak-anak khususnya. 

Minyak hati ikan kod juga merupakan sumber vitamin A. Hanya dengan satu sendok teh minyak hati ikan kod, Anda bisa mencukupi kebutuhan vitamin A harian hingga 150 persen. Selain itu, minyak hati ikan kod juga mengandung asam lemak omega-3 yang tinggi. 

Baca Juga: Vitamin D disebut penting saat melawan Covid-19, ini penjelasannya




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×