kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Tips mengecilkan perut buncit, konsumsi makanan berikut


Rabu, 18 Agustus 2021 / 16:27 WIB
Tips mengecilkan perut buncit, konsumsi makanan berikut
ILUSTRASI. Telur rebus. Tips mengecilkan perut buncit, konsumsi makanan berikut


Reporter: Helvana Yulian | Editor: Helvana Yulian

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Olahraga dan diet adalah kombinasi tepat untuk mengecilkan perut buncit pada wanita. Terkait diet, sejumlah bahan makanan berikut bisa membantu mengecilkan perut buncit.

Perut buncit memang dianggap dapat mengganggu penampilan, sehingga banyak perempuan rela melakukan berbagai macam cara untuk mendapatkan perut yang rata.

Perut yang rata bisa diperoleh dengan mengubah pola hidup yang dijalani. Disarankan untuk rutin melakukan olahraga agar lemak yang menumpuk pada perut dapat terkikis. Juga wajib untuk mengatur pola makan agar perut rata yang diinginkan segara dimiliki. 

Perut buncit dapat dialami siapa saja, bahkan orang kurus sekalipun. Pasalnya ada berbagai hal yang menjadi penyebab perut buncit, mulai dari genetik hingga gaya hidup. Selain itu, pola makan dengan gizi yang seimbang ternyata tidak cukup untuk mencegah perut buncit. Anda perlu mengimbanginya dengan rutin berolahraga untuk membakar lemak perut.

Makanan untuk mengecilkan perut sangatlah beragam. Dilansir dari Healthline dan Everyday Health, berikut ini berbagai makanan yang mengandung nutrisi penting yang menyehatkan serta bisa membantu mengecilkan perut buncit untuk perempuan.

1. Ikan salmon

Ikan salmon adalah salah satu ikan yang mengandung protein tinggi, lemak sehat, dan nutrisi penting lainnya. Ditambah lagi, ikan salmon juga mengandung asam lemak omega-3, yang terbukti dapat mengurangi peradangan sehingga obesitas tidak akan datang.

2. Sayuran berdaun hijau

Sayuran berdaun hijau, seperti bayam hingga kale, dipercaya mampu menurunkan berat badan karena rendah kalori dan karbohidrat. Selain itu, sayuran berdaun hijau juga mengandung banyak vitamin dan mineral seperti kalsium, yang terbukti dapat membakar lemak di dalam tubuh.

Baca Juga: 9 Cara menghilangkan perut buncit secara alami, penasaran?

3. Kentang rebus

Mengonsumsi kentang rebus dipercaya mampu membuat Anda merasa kenyang secara alami sehingga makan berlebih pun dapat dihindari. Ditambah lagi, kentang rebus juga mengandung kalium untuk mengontrol kadar gula dalam darah. Sebelum mengonsumsi kentang rebus, biarkan suhunya turun terlebih dahulu. Dengan begitu, kentang rebus akan memproduksi serat yang dipercaya bisa menurunkan berat badan.

4. Telur

Telur termasuk dalam makanan untuk mengecilkan perut yang ampuh. Dalam sebuah riset yang diikuti 21 partisipan pria, dibuktikan bahwa mereka yang mengonsumsi telur akan merasa lebih kenyang selama 3 jam setelah sarapan. Tidak hanya itu, porsi makan mereka selama 24 jam ke depan pun berkurang secara signifikan.

Baca Juga: 5 Makanan Sehat yang Wajib Dikonsumsi Penderita Penyakit Liver

5. Alpukat 

Alpukat merupakan salah satu buah primadona bagi para pelaku diet. Alpukat mengandung serat yang tinggi sehingga konsumsi alpukat selama menjalani diet mampu mengurangi keinginan untuk mengonsumsi makanan dalam jumlah berlebih.

Berikut adalah 5 makanan yang bisa membantu Anda untuk mengecilkan perut buncit. Anda bisa mengonsumsi makanan ini secara rutin. Pastinya jangan sampai lupa untuk mengimbanginya dengan pola hidup sehat dan olahraga secara teratur. 

 

Selanjutnya: 5 Cara mengecilkan perut ini mudah untuk Anda coba, lo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×