kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penderita asam urat, ini makanan yang dianjurkan dan harus dihindari


Kamis, 26 Agustus 2021 / 13:09 WIB
Penderita asam urat, ini makanan yang dianjurkan dan harus dihindari


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Ada makanan-makanan yang direkomendasikan untuk dikonsumsi ketika kadar asam urat Anda tinggi atau rendah purin. Sejumlah makanan yang disarankan untuk mengontrol kadar asam urat, antara lain: 

  • Produk rendah lemak dan non-susu, seperti yogurt dan susu skim
  • Buah dan sayur segar Kacang-kacangan, selai kacang, dan biji-bijian
  • Lemak dan minyak
  • Kentang, nasi, roti, dan pasta
  • Telur secukupnya
  • Daging, seperti ikan dan daging ayam 

Baca Juga: Ini 2 infused water yang bisa membantu menurunkan dan mengontrol gula darah

Jenis minuman yang dapat dikonsumsi jika menderita asam urat 

Tidak hanya memilih dan memilah jenis makanan untuk mengontrol kadar asam urat, tetapi kita juga perlu memerhatikan minuman apa saja yang tidak membuat kadar asam urat semakin meningkat. 

Minum air putih 

Mereka yang menderita asam urat sangat disarankan untuk minum air putih sebanyak 8-16 cangkir dalam sehari atau setengah dari apa yang kita minum harus berupa air putih. 

Mengonsumsi vitamin C atau jus jeruk juga dapat membantu menurunkan asam urat. Dengan catatan, minum jus jeruk tidak dalam porsi berlebih. Selain itu, mengonsumsi kopi berkafein bisa mengurasi asam urat, asal tidak berlebihan. 

Baca Juga: Bisa dibuat sendiri, ini ramuan herbal yang efektif meredakan nyeri akibat asam urat

Hindari soda dan alkohol 

Penderita asam urat sebaiknya menghindari minuman manis  bersoda, dan perlu membatasi atau menghindari konsumsi minuman beralkohol. 

Untuk mencari tahu apa saja makanan dan minuman yang tepat dikonsumsi, Anda dapat berkonsultasi dengan dokter sehingga bisa mendapatkan rekomendasi diet sehat. Tujuannya, mengontrol berapa banyak asam urat dalam sistem metabolisme Anda. Bisa jadi Anda memerlukan obat untuk mencegah serangan asam urat di masa depan. 




TERBARU

[X]
×