Penulis: Virdita Ratriani
KONTAN.CO.ID - Manfaat jambu biji untuk kesehatan sangat beragam. Jambu biji adalah buah tropis yang berasal dari Amerika Tengah yang disebarkan oleh orang Eropa ke seluruh dunia.
Selain buah dan bijinya, manfaat daun jambu biji juga digunakan sebagai obat herbal dan bisa diekstrak sebagai suplemen.
Manfaat buah jambu biji sangat luar biasa karena kaya akan antioksidan, vitamin C, potasium, dan serat. Kandungan nutrisi yang tinggi ini memberi buah ini banyak manfaat untuk kesehatan.
Lantas, apa saja manfaat jambu biji untuk kesehatan?
Baca Juga: Ini 6 Makanan yang Menyehatkan Rambut Lebat hingga Kembalikan Warna Hitam Alami
Manfaat jambu biji
Berikut adalah 8 khasiat buah jambu biji, termasuk biji dan daunnya, yang sudah dibuktikan berdasarkan banyak penelitian sebagaimana dikutip dari Healthline:
1. Menurunkan gula darah
Manfaat jambu biji pertama adalah sebagai pengontrol gula darah. Beberapa bukti menunjukkan bahwa khasiat buah jambu biji dapat meningkatkan kontrol gula darah.
Beberapa penelitian pada tabung reaksi dan hewan menemukan bahwa ekstrak daun jambu biji meningkatkan kadar gula darah, pengendalian gula darah jangka panjang, dan resistensi insulin.
Selain itu, sebuah studi pada 19 orang mencatat bahwa mengonsumsi teh daun jambu biji dapat menurunkan kadar gula darah setelah makan. Efeknya bertahan hingga dua jam.
Studi lain pada 20 orang penderita diabetes tipe 2 menemukan bahwa minum teh daun jambu biji mengurangi kadar gula darah setelah makan lebih dari 10%.
Baca Juga: 5 Makanan untuk Melindungi Kulit dari Efek Buruk Polusi Udara. Yuk, Konsumsi Rutin!
2. Dapat meningkatkan kesehatan jantung
Manfaat buah jambu biji dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung. Banyak ilmuwan percaya bahwa tingginya kadar antioksidan dan vitamin dalam jambu biji dapat membantu melindungi jantung dari kerusakan akibat radikal bebas.
Tingginya kadar potasium dan serat larut dalam jambu biji juga berkontribusi terhadap peningkatan kesehatan jantung.
3. Menurunkan kadar kolesterol
Manfaat jambu biji juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol. Ekstrak daun jambu biji telah dikaitkan dengan penurunan tekanan darah, penurunan kolesterol LDL atau kolesterol jahat, dan peningkatan kolesterol HDL atau kolestrol baik.
Selain itu, kadar kolesterol LDL yang tinggi dikaitkan dengan risiko penyakit jantung dan stroke yang lebih tinggi. Nah, mengonsumsi ekstrak daun jambu biji dapat memberikan manfaat untuk mengurangi dampaknya.
Sebuah studi selama 12 minggu pada 120 orang menemukan bahwa makan jambu biji matang sebelum makan menyebabkan penurunan tekanan darah secara keseluruhan sebesar 8–9 poin, penurunan kolesterol total sebesar 9,9%, dan peningkatan kolesterol HDL baik sebesar 8%.
Baca Juga: Apa Manfaat Apel untuk Asam Urat? Ini 10 Makanan yang Menurunkan Asam Urat
4. Membantu meringankan gejala nyeri haid
Banyak wanita mengalami dismenore atau gejala nyeri menstruasi, seperti kram perut. Namun, terdapat beberapa bukti bahwa jambu biji dapat mengurangi intensitas nyeri kram menstruasi.
Sebuah penelitian pada 197 wanita yang mengalami gejala nyeri menemukan bahwa mengonsumsi jambu biji setiap hari dapat mengurangi intensitas nyeri.
Efek mengonsumsi jambu biji ini bahkan lebih kuat daripada mengonsumsi beberapa obat penghilang rasa sakit.
5. Baik untuk pencernaan
Manfaat jambu biji untuk kesehatan berikutnya terkait dengah kesehatan pencernaan. Jambu biji adalah sumber serat makanan yang sangat baik.
Oleh karena itu, makan lebih banyak jambu biji dapat membantu menyehatkan pergerakan usus dan mencegah sembelit. Hanya satu jambu biji dapat menyediakan 12% dari asupan serat harian yang direkomendasikan.
Selain itu, ekstrak daun jambu biji dapat bermanfaat bagi kesehatan pencernaan. Penelitian menunjukkan bahwa makan buah ini dapat mengurangi intensitas dan durasi diare.
Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa ekstrak daun jambu biji bersifat antimikroba. Artinya dapat menetralisir mikroba berbahaya di usus yang dapat menyebabkan diare.
Baca Juga: Gejala Diabetes Awal yang Harus Diwaspadai, Ini Buah untuk Penderita Diabetes
6. Membantu penurunan berat badan
Manfaat buah jambu biji adalah sebagai makanan yang dapat dikonsumsi saat diet atau menurunkan berat badan. Pasalnya, jambu biji termasuk makanan yang rendah kalori.
Tidak seperti camilan rendah kalori lainnya, camilan ini kaya akan vitamin dan mineral sehingga Anda tidak kehilangan nutrisi penting.
7. Memiliki efek antikanker
Manfaat buah jambu biji terbukti memiliki efek antikanker. Penelitian pada tabung reaksi dan hewan menunjukkan bahwa ekstrak jambu biji dapat mencegah dan bahkan menghentikan pertumbuhan sel kanker.
Hal ini kemungkinan besar disebabkan oleh tingginya tingkat antioksidan yang mencegah radikal bebas merusak sel, salah satu penyebab utama kanker.
Sebuah penelitian tabung reaksi menemukan bahwa minyak daun jambu biji empat kali lebih efektif menghentikan pertumbuhan sel kanker dibandingkan obat kanker tertentu.
Meskipun hasil percobaan tabung reaksi menjanjikan, namun bukan berarti ekstrak daun jambu biji membantu mengobati kanker pada manusia. Penelitian lebih lanjut diperlukan sebelum klaim tersebut dapat diakui.
Baca Juga: Panji Petualang Sakit Diabetes, Cermati Buah-Buahan untuk Penderita Diabetes
8. Meningkatkan kekebalan tubuh
Rendahnya kadar vitamin C dikaitkan dengan peningkatan risiko infeksi dan penyakit. Itu sebabnya, khasiat buah jambu biji bisa sebagai penguat imun karena kaya akan vitamin ini.
Jambu biji adalah cara terbaik untuk mendapatkan nutrisi ini, karena merupakan salah satu sumber makanan terkaya vitamin C.
Faktanya, satu jambu biji menyediakan sekitar dua kali lipat kebutuhan asupan harian (RDI) untuk vitamin C. Jumlah ini hampir dua kali lipat dari jumlah yang didapatkan dari makan jeruk.
Vitamin C berperan penting dalam menjaga sistem kekebalan tubuh yang sehat. Meski tidak terbukti mencegah flu biasa, vitamin C terbukti mengurangi durasi pilek.
Hal ini juga terkait dengan manfaat antimikroba. Artinya, membantu membunuh bakteri jahat dan virus yang dapat menyebabkan infeksi.
Karena vitamin C dapat dengan mudah dikeluarkan dari tubuh, penting untuk mendapatkan cukup vitamin C secara teratur melalui makanan.
Nah, itulah sederet manfaat jambu biji untuk kesehatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News