kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

5 Bahan Herbal Alami Pilihan yang Bisa Jadi Alternatif Penurun Kolesterol


Senin, 12 Juni 2023 / 21:00 WIB
5 Bahan Herbal Alami Pilihan yang Bisa Jadi Alternatif Penurun Kolesterol


Reporter: Riset Kontan, Syamsul Ashar | Editor: Syamsul Azhar

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memiliki jumlah kolesterol dalam tubuh yang terlalu banyak bisa menimbulkan berbagai jenis penyakit. Makanya, Anda perlu mengontrol jumlah kolesterol. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi obat herbal kolesterol.

Kolesterol yang terlalu banyak bisa meningkatkan tekanan darah sehingga risiko penyakit jantung pun bertambah. Kondisi kesehatan tubuh secara keseluruhan pun dapat terganggu. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk mengatur makanan apa saja yang Anda konsumsi sehari-hari.

Namun, perlu diingat bahwa Anda perlu berkonsultasi dulu dengan dokter sebelum rutin mengonsumsi beberapa jenis makanan ini. Apalagi jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi beberapa jenis obat yang disarankan dokter.

Biji Fenugreek

Jika Anda ingin menurunkan jumlah kolesterol dalam tubuh, tak ada salahnya untuk memanfaatkan biji fenugreek. Bahan alami itu mengandung banyak antiinflamasi, antioksidan, dan vitamin E yang baik untuk kesehatan tubuh.

Baca Juga: 6 Alasan Semangka Efektif Membantu Menurunkan Berat Badan

Teh Hijau

NDTV Food (food.ndtv.com) merekomendasikan teh hijau untuk mengontrol jumlah kolesterol dalam tubuh. Polifenol yang terdapat dalam teh hijau efektif mencegah penyerapan kolesterol dalam tubuh.

Artinya, jumlah kolesterol jahat akan berkurang sedangkan jumlah kolesterol baik dalam tubuh Anda akan bertambah. Untuk mendapat manfaat itu, Anda hanya perlu mengonsumsi dua hingga tiga gelas teh hijau secara rutin.

Salmon

Gunakan ikan salmon sebagai obat herbal kolesterol.

Asam lemak omega-3 bisa menurunkan kolesterol. Nah, cobalah untuk mengonsumsi ikan salmon supaya asupan asam lemak omega-3 bertambah. Usahakan untuk mengonsumsinya tanpa banyak garam dan gula karena tidak baik untuk kesehatan.

Bawang Putih

Mengutip dari NDTV Food, bawang putih bisa jadi obat herbal kolesterol berikutnya yang patut Anda coba. Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa bawang putih efektif menurunkan jumlah kolesterol. Manfaat itu berasal dari kandungan sulfur, asam amino, vitamin, dan mineral yang lain.

Cara yang perlu Anda lakukan pun tidak sulit. Usahakan untuk mengonsumsi setengah hingga satu bawang putih setiap hari. Kebiasaan itu mampu menurunkan jumlah kolesterol dalam tubuh hingga 9%.

Baca Juga: Selain Menurunkan Berat Badan, Ini 7 Manfaat Alpukat untuk Kesehatan

Biji Ketumbar

Obat herbal kolesterol lainnya yang bisa Anda jadikan pilihan adalah biji ketumbar. Jenis rempah itu memiliki banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh agar tetap sehat. Mulai dari vitamin A, beta karoten, vitamin C, dan lain sebagainya.

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengonsumsi biji ketumbar. Salah satunya dengan mencampur jenis rempah itu dengan bahan alami lainnya. Namun, jangan lupa untuk tetap konsultasi dulu dengan dokter, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×