Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
6. Ikan tinggi omega-3
Daftar bahan makanan keenam penurun darah tinggi adalah ikan yang tinggi omega-3. Ikan yang mengandung omega-3 tinggi, seperti salmon dan makarel dapat menjadi makanan penurun darah tinggi.
Tak hanya itu, omega-3 pada ikan dapat bermanfaat pula untuk mengurangi peradangan dan menurunkan trigliserida. Ikan juga termasuk sumber makanan yang mengandung protein tinggi dan vitamin D. Vitamin D sendiri memiliki sifat yang dapat menurunkan tekanan darah.
7. Cokelat hitam
Daftar bahan makanan ketujuh penurun darah tinggi adalah cokelat hitam. Studi pada 2015 menemukan bahwa makan cokelat hitam dikaitkan dengan risiko lebih rendah untuk penyakit kardiovaskular.
Studi ini menunjukkan bahwa konsumsi hingga 100 gram cokelat hitam per hari mungkin dikaitkan dengan risiko CVD yang lebih rendah. Cokelat hitam mengandung lebih dari 60 persen padatan kakao dan memiliki lebih sedikit gula daripada cokelat biasa. Anda dapat menambahkan cokelat hitam ke yogurt atau memakannya dengan buah-buahan, seperti stroberi, blueberry, atau raspberry, sebagai makanan penutup yang sehat.
Baca Juga: 13 Manfaat Daun Sukun untuk Kesehatan dan Cara Mengolahnya
8. Kacang pistachio
Daftar bahan makanan kedelapan penurun darah tinggi adalah kacang pistachio. Pistachio dapat dimanfaatkan sebagai makanan penurun darah tinggi karena dapat menurunkan tekanan darah dengan mengurangi ketegangan pembuluh darah perife atau penyempitan pembuluh darah, dan detak jantung. Studi menemukan bahwa diet dengan satu porsi pistachio sehari dapat membantu mengurangi tekanan darah.
9. Buah beri
Daftar bahan makanan kesembilan penurun darah tinggi adalah buah beri. Buah beri, terutama blueberry, kaya akan senyawa alami yang disebut flavonoid. Studi menemukan bahwa mengonsumsi senyawa ini dapat mencegah hipertensi dan membantu menurunkan tekanan darah.
Blueberry, raspberry, maupun stroberi bisa dikonsumsi secara langsung untuk mendapatkan manfaat kesehatannya. Buah-buahan ini juga disantap bersama sereal di pagi hari.
Baca Juga: 10 Cara Menurunkan Tensi Tinggi Buat Penderita Hipertensi secara Alami