kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.909   21,00   0,13%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

11 Manfaat jahe untuk kesehatan, bisa bantu redakan nyeri haid


Jumat, 04 September 2020 / 12:52 WIB
11 Manfaat jahe untuk kesehatan, bisa bantu redakan nyeri haid
ILUSTRASI. 11 Manfaat jahe untuk kesehatan, bisa bantu redakan nyeri haid


Penulis: Virdita Ratriani

9. Jahe mengandung zat yang dapat membantu mencegah kanker

Kanker adalah penyakit yang sangat serius yang ditandai dengan pertumbuhan sel abnormal yang tidak terkendali.

Ekstrak jahe telah dipelajari sebagai pengobatan alternatif untuk beberapa jenis kanker. Sifat anti-kanker dikaitkan dengan gingerol, zat yang ditemukan dalam jumlah besar dalam jahe mentah.

Dalam sebuah penelitian terhadap 30 orang, 2 gram ekstrak jahe per hari secara signifikan mengurangi molekul pemberi sinyal pro-inflamasi di usus besar. Namun, studi tindak lanjut pada individu dengan risiko tinggi kanker usus besar tidak mengonfirmasi temuan ini.

Ada beberapa, meskipun terbatas, bukti bahwa jahe mungkin efektif melawan kanker pankreas, kanker payudara, dan kanker ovarium. Meski demikian, diperlukan lebih banyak penelitian lanjutan.

Baca Juga: Selain ganja, inilah daftar tanaman obat rekomendasi Kemtan

10. Jahe dapat meningkatkan fungsi otak

Jahe juga diklaim bisa meningkatkan fungsi otak dan melindungi dari penyakit Alzheimer.

Beberapa penelitian pada hewan menunjukkan bahwa antioksidan dan senyawa bioaktif dalam jahe dapat menghambat respons inflamasi yang terjadi di otak.

Ada juga beberapa bukti bahwa jahe dapat meningkatkan fungsi otak secara langsung. Dalam sebuah penelitian terhadap 60 wanita paruh baya, ekstrak jahe terbukti meningkatkan waktu reaksi dan memori kerja. Ada juga banyak penelitian pada hewan yang menunjukkan bahwa jahe dapat melindungi dari penurunan fungsi otak terkait usia.

Baca Juga: Ini faktor pendorong kinerja Sido Muncul (SIDO) di semester I-2020

11. Jahe membantu melawan infeksi

Gingerol, zat bioaktif dalam jahe segar, dapat membantu menurunkan risiko infeksi lantaran ekstrak jahe dapat menghambat pertumbuhan berbagai jenis bakteri.

Ini cukup efektif melawan bakteri di mulut yang terkait dengan penyakit radang pada gusi. Selain itu, jahe segar juga efektif melawan virus RSV, penyebab umum infeksi saluran pernapasan. 

Selanjutnya: Begini cara menanam tanaman jahe di pot

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×