Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto
Ada berbagai hal yang bisa memicu rendahnya kadar HCL dalam tubuh. Berikut penyebab asam lambung rendah:
- Faktor usia
Orang yang berusia di atas 65 tahun sangat tinggi risikonya mengalami penurunan kadar asam klorida.
- Stres
Stres kronis bisa menurunkan produksi asam lambung.
- Kekurangan vitamin
Kekurangan seng atau vitamin B juga dapat menyebabkan asam lambung rendah. Kondisi ini bisa disebabkan oleh asupan makanan yang tidak memadai atau hilangnya nutrisi karena stres, merokok, atau konsumsi alkohol.
Baca juga: Maskapai penerbangan di Eropa ini bisnis kuliner demi cegah PHK
- Efek obat
Mengonsumsi antasida atau obat yang diresepkan untuk mengobati tukak dan refluks asam juga dapat menyebabkan hipoklorhidria.
- Infeki bakteri H. Pylori
Infeksi H. pylori adalah penyebab umum tukak lambung. Jika tidak ditangani, infeksi ini dapat menyebabkan asam lambung menurun.
- Operasi
Operasi lambung, seperti operasi bypass lambung, dapat menurunkan produksi asam lambung