Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
MINUM AIR PUTIH - Minum air putih dalam jumlah cukuo setiap hari bisa bikin kulit sehat dan bercahaya?
Minum air putih dalam jumlah cukup setiap hari memberikan manfaat baik untuk kesehatan yakni menjaga fungsi organ tubuh.
Baca Juga: Ukuran Payudara Besar Berisiko Terkena Kanker Payudara?
Selain itu, minum air putih cukup bermanfaat untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan melembabkan kulit.
Minum air putih disebut-sebut bisa membuat kulit tampak bersih dan bercahaya, benarkah demikian?
Mengutip dari Health Shots, kulit manusia terdiri dari tujuh lapisan yang meliputi epidermis dan dermis.
Lapisan bawah masih hidup dan membutuhkan air, hidrasi, dan makanan seimbang.
Namun, lapisan paling atas sudah mati dan perlu dilembabkan serta dicegah dari paparan polusi.
Sebagai rutinitas perawatan kulit, mengoleskan air di atasnya dan menggunakan pelembab menjadi kunci untuk menjaga kulit lapisan atas terlihat sehat dan bercahaya.
Lantas berapa banyak air yang harus diminum untuk mendapatkan kulit bersih dan bercahaya?
Anda disarankan untuk minum air sekitar dua sampai tiga liter per hari untuk mendapatkan kesehatan tubuh yang optimal.
Namun, untuk ibu hamil jumlah air putih yang harus diminum lebih banyak sekitar lima liter air.
Selain itu, orang dan anak-anak yang melakukan olahraga di luar ruangan membutuhkan lebih banyak air agar tetap terhidrasi.
Orang yang tinggal di daerah panas dan lembab mungkin membutuhkan lebih banyak air.
Baca Juga: Mengontrol Tekanan Darah, Sederet Manfaat Buah Naga yang Kaya Vitamin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News