Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Efek samping umum adalah efek samping yang timbul dan dirasakan di seluruh tubuh. Efek samping umum akibat vaksin Covid-19 cukup banyak, diantaranya kelelahan, sakit kepala, nyeri otot, menggigil, demam, dan mual.
Untuk meredakan efek samping di atas, Anda hanya perlu meminum obat yang bisa dibeli di apotek tanpa resep. Contoh obat-obatan yang bisa Anda minum antara lain parasetamol dan ibuprofen.
Obat-obatan tersebut terbukti bisa mengurangi atau menghilangkan gejala atau rasa tidak nyaman yang ditimbulkan akibat vaksin. Selain itu, untuk meredakan efek samping demam, pastikan Anda meminum banyak air putih untuk mencegah dehidrasi.
Anda juga sebaiknya menggunakan pakaian yang tipis untuk mencegah panas terperangkap di dalam tubuh Anda. Tidak direkomendasikan untuk meminum obat sejak sebelum menerima vaksin untuk mencegah timbulnya efek samping setelah vaksin.
Segera ke dokter jika ada reaksi berlebihan
Jika terjadi reaksi berlebih atau tidak normal pada tubuh Anda segera hubungi dokter. Reaksi tidak normal yang pertama adalah jika kemerahan atau nyeri pada lokasi suntikan semakin membutuk setelah lebih dari 24 jam.
Kedua, jika efek samping yang telah disebutkan di atas tidak mereda walau telah berlangsung beberapa hari.
Sumber: Kompas.com (Penulis: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas, Mela Arnani, Nadia Faradiba)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengenal Vaksin Pfizer dan Moderna: Efek Samping dan Cara Mengatasinya"
Penulis : Artika Rachmi Farmita
Editor : Artika Rachmi Farmita
Selanjutnya: Ada macam-macam vaksin Covid-19 di Indonesia, apakah masyarakat bisa pilih-pilih?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News