kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ciri-ciri paru basah ini wajib Anda waspadai, apa saja?


Rabu, 03 November 2021 / 14:36 WIB
Ciri-ciri paru basah ini wajib Anda waspadai, apa saja?
ILUSTRASI. Ada banyak ciri-ciri paru basah yang sebaiknya Anda perhatikan.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Paru-paru basah atau pneumonia adalah kondisi di mana organ pernapasan itu dipenuhi dengan ciaran. Tentu, kondisi itu berbahaya. Jadi, ciri-ciri paru basah wajib untuk Anda waspadai.

Menumpuknya cairan di paru-paru membuat oksigen sulit masuk ke pembuluh darah. Nah, hal itulah yang menimbulkan banyak masalah kesehatan.

Dengan mengetahui gejalanya, Anda bisa segera mencari perawatan yang sesuai dengan kondisi kesehatan.

Biasanya, paru-paru basah disebabkan oleh infeksi virus dan bakteri. Apabila Anda mengalami beberapa gejala pneumonia di bawah ini, jangan ragu untuk segera memeriksakan diri ke dokter.

Bersama dengan laporan keluhan yang Anda sampaikan dan hasil pemeriksaan, saran pengobatan bisa diberikan dokter.

Gejala umum

Mengutip dari Web MD, ciri-ciri pneumonia yang dialami setiap orang berbeda-beda. Tapi umumnya, ada beberapa kondisi yang bisa Anda alami.

Mulai dari demam, batuk berdahak, tubuh menggigil, sesak napas, kehilangan nafsu makan, hingga nyeri dada.

Biasanya, ciri-ciri paru basah karena infeksi bakteri lebih parah dibanding pneumonia yang disebabkan oleh infeksi lainnya.

Namun, gejala yang muncul lebih mudah terlihat saat pneumonia muncul karena infeksi virus. Kondisi yang Anda rasakan biasanya mirip dengan gejala flu.

Baca Juga: Begini 5 cara mengobati sakit dada bagian tengah, mau coba?

Gejala pada anak-anak

Kulit terlihatpucat bisa jadi salah satu ciri-ciri paru basah.

Selain orang dewasa, pneumonia juga bisa dialami oleh anak-anak. Web MD menyebutkan, biasanya gejala pneumonia yang dialami anak-anak lebih sulit terdeteksi.

Beberapa gejalanya adalah kesulitan untuk bernapas, batuk, mengi, dan kulit terlihat pucat. Jangan ragu untuk segera memeriksakan anak ke dokter apabila muncul ciri-ciri paru basah itu, ya.

Apalagi jika kondisinya semakin buruk dalam waktu singkat. Semakin cepat Anda memeriksakan anak ke dokter, semakin cepat pula pertolongan yang bisa didapat.

Baca Juga: 4 Cara menjaga organ pernapasan ini perlu Anda coba

Cara mengatasi pneumonia

Selain mewaspadai gejala-gejala yang muncul, Anda juga perlu mengetahui bagaimana cara mengatasinya.

Pertama, pastikan untuk benar-benar mengistirahatkan tubuh. Hindari melakukan kegiatan berat yang bisa membuat tubuh lelah.

Kedua, minum banyak air putih. Selain menghidrasi tubuh, air putih bisa mengencerkan dahak sehingga lendir yang mengganggu saluran pernapasan dapat dikeluarkan.

Ketiga, hindari asap rokok karena polusi itu bisa lebih mengiritasi sistem pernapasan Anda.

Selanjutnya: Penting dikenali, ini 10 tanda infeksi paru-paru yang harus diperhatikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×