kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bisa Naikkan Asam Urat, Ini Tabel Makanan Tinggi Purin yang Wajib Dihindari


Rabu, 19 Oktober 2022 / 15:46 WIB
Bisa Naikkan Asam Urat, Ini Tabel Makanan Tinggi Purin yang Wajib Dihindari
ILUSTRASI. Jeroan Daging Sapi?adalah Salah Satu Makanan Tinggi Purin. KONTAN/Patricius Dewo Putro


Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID - Purin adalah hasil metabolisme protein yang dapat membentuk kristal asam urat dan dapat menumpuk pada sendi-sendi tangan serta ginjal atau saluran kencing.

Sehingga, makanan tinggi purin perlu diketahui oleh penderita asam urat agar bisa dihindari untuk dikonsumsi.

Sebab, banyaknya purin yang masuk ke dalam tubuh bisa menyebabkan naiknya kadar asam urat di dalam darah. Kondisi ini biasanya dikenal dengan istilah penyakit asam urat atau gout.  

Penderita asam urat sebaiknya membatasi konsumsi makanan tinggi purin yakni sekitar 100 hingga 150 mg per hari. Kategori makanan tinggi purin adalah makanan yang mengandung 100 hingga 1.000 mg purin per 100 gram. 

Lantas, apa saja makanan tinggi purin yang perlu diwaspadai oleh penderita asam urat? 

Baca Juga: Ramai Kasus Gagal Ginjal Akut, Ini Cara Mencegahnya

Tabel makanan tinggi purin 

Dirangkum dari E-Journal Poltekkes Manado , berikut adalah sejumlah makanan tinggi purin atau makanan yang mengandung kadar purin antara 150 hingga 800 mg per 100 gram, termasuk di dalamnya sayuran tinggi purin:

Makanan tinggi purin Kadar purin (mg/100 gram)
Limpa kambing 773
Hati sapi 554
Ikan sarden 480
Jamur kuping 448
Limpa sapi 444
Daun melinjo 366
Paru sapi 339
Bayam, kangkung 290
Ginjal sapi 269
Jantung sapi 256
Hati ayam 243
Jantung kambing/ domba 241
Ikan teri 239
Udang 234
Biji melinjo 222
Daging kuda 200
Kedelai dan kacang-kacangan 190
Dada ayam dan kulitnya 175
Daging ayam 169
Daging angsa 165
Lidah sapi 160
Ikan kakap 160
Tempe 141
Daging bebek 138
Kerang 136
Udang lobster 118
Tahu  108

 

Baca Juga: Selain Paracetamol, Ini Alternatif Obat Demam Di Apotek




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×