kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

7 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik Saat Puasa agar Ibadah Tetap Nyaman


Selasa, 19 April 2022 / 15:06 WIB
7 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik Saat Puasa agar Ibadah Tetap Nyaman
ILUSTRASI. Ilustrasi asam lambung naik saat puasa.


Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID -Jakarta. Terkadang beberapa orang mengalami asam lambung naik saat puasa. Biasanya, ketika asam lambung naik, penderita bisa mengonsumsi obat maag. 

Namun, bagaimana jika asam lambung naik saat puasa? 

Dikutip dari laman Universitas Airlangga, penyebab asam lambung naik saat puasa karena perut dalam keadaan kosong. Sehingga, menimbulkan perasaan sakit dan nyeri pada perut yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. 

Hal itu diungkapkan oleh dr Muhammad Miftahussurur MKes SpPD PhD, Wakil Rektor Bidang Internasionalisasi, Digitalisasi dan Informasi UNAIR.

Untuk itu, ada beberapa hal yang bisa dilakukan guna mengatasi asam lambung naik saat puasa. 

Baca Juga: Puasa Aman dan Nyaman bagi Penderita Maag, Ini Tips dari Dokter RSA UGM

Cara mengatasi asam lambung naik saat puasa 

Dirangkum dari laman resmi UNAIR dan Yayasan Gastroenterologi Indonesia, berikut adalah cara mengatasi asam lambung naik saat puasa: 

1. Perhatikan jadwal makan saat buka puasa

Cara mengatasi asam lambung naik saat puasa adalah dengan memperhatikan jadwal makan pada saar berbuka puasa. 

Saat berbuka puasa makanlah takjil sebagai makanan pembuka supaya tidak memberikan tekanan berlebih pada lambung yang beristirahat setelah sekian jam. 

Bisa juga dengan membagi jadwal berbuka menjadi 3 tahap yaitu makanan ringan saat berbuka puasa seperti kurma, makan malam setelah solat magrib yang komposisi dan porsinya seperti saat sahur, dan camilan malam hari setelah solat terawih seperti buah-buahan dan biskuit. 

Kemudian diikuti dengan makan besar yang tidak terlalu kenyang dan ditutup dengan sahur. 

Baca Juga: Cara Mencegah Maag Kambuh Saat Puasa, Kenali 7 Obat Alami Ini

2. Kunyah di atas 30 kali 

Mengunyah di atas 30 kali dianjurkan agar lambung tidak bekerja terlalu keras, terutama pada saat berpuasa. 

3. Hindari telat makan sahur

Selanjutnya, cara mengatasi asam lambung naik saat puasa adalah bangun tepat waktu selama sahur agar Anda tidak terburu-buru untuk menghabiskan makanan. 

Perlu diperhatikan pula untuk tidak makan terlalu banyak karena dapat membuat lambung bekerja lebih keras dan dapat memicu timbulnya keluhan pada lambung.

Baca Juga: Jangan Terlalu Sering Berbuka dengan Junk Food, Ini Bahaya yang Mengintai




TERBARU

[X]
×