kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

6 Cara Mencegah Tekanan Darah Tinggi Sejak Dini Tanpa Konsumsi Suplemen


Selasa, 30 Mei 2023 / 10:01 WIB
6 Cara Mencegah Tekanan Darah Tinggi Sejak Dini Tanpa Konsumsi Suplemen
ILUSTRASI. Tekanan darah tinggi


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tekanan darah tinggi bisa menyerang siapa saja. Ini cara alami mencegah tekanan darah tinggi sejak dini, tanpa konsumsi suplemen dan obat.  

Tekanan darah tinggi atau hipertensi yang tidak diatasi dengan baik bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. 

Baca Juga: Kacang-Kacangan Ini Bisa Melumpuhkan Kolesterol dan Tekanan Darah Tinggi

Hipertensi bisa dicegah dengan melakukan pola hidup sehat, termasuk dengan melakukan olahraga secara teratur dan mengonsumsi makanan yang bernutrisi. Untuk itu, ketahui cara mencegah hipertensi sejak dini berikut ini. 

Cara mencegah hipertensi sejak dini 

Dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, Selasa (10/4/2018), ada beberapa cara mencegah hipertensi sejak dini, seperti: 

  • Mengurangi konsumsi garam atau tidak lebih dari satu sendok teh setiap hari 
  • Berolahraga atau melakukan aktivitas fisik secara teratur, atau setidaknya selama 30 menit setiap hari 
  • Menghindari kebiasaan merokok dan paparan asap rokok
  • Mengonsumsi makanan yang bernutrisi 
  • Menurunkan berat badan dan menjaganya agar tetap ideal
  • Menghindari kebiasaan minum minuman beralkohol 

Dengan melakukan pola hidup sehat, tekanan darah bisa dikontrol dan kondisi kesehatan yang lebih serius bisa dicegah. 

Meskipun begitu, beberapa penderita hipertensi tetap perlu mengonsumsi obat-obatan tertentu untuk menurunkan tekanan darah tinggi. 

Kenapa hipertensi berbahaya? 

Dilansir dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), tekanan darah yang terlalu tinggi bisa menyebabkan kerusakan jantung. 

Tekanan yang berlebihan bisa menyebabkan arteri mengeras, dan mengurangi aliran darah serta oksigen ke jantung. 

Masalah kesehatan yang lebih serius kemudian akan terjadi ketika kondisi ini tidak diatasi dengan segera, seperti: 

  • Nyeri di area dada, atau disebut dengan angina 
  • Serangan jantung yang dipicu oleh tersumbatnya aliran darah sehingga jaringan otot jantung rusak karena kekurangan oksigen Gagal jantung yang terjadi ketika jantung tidak bisa memompa darah dan oksigen ke organ vital di tubuh 
  • Aritmia atau gangguan irama jantung yang bisa menyebabkan kematian secara mendadak 
  • Stroke yang dipicu oleh penyumbatan atau kerusakan arteri yang bertugas untuk mengalirkan darah dan oksigen ke otak 
  • Gagal ginjal yang terjadi karena adanya kerusakan pada arteri sehingga aliran darah ke ginjal terganggu 

Hipertensi juga merupakan salah satu jenis penyakit yang berbahaya karena penderita sering tidak mengalami gejala apa pun. 

Selain melakukan cara mencegah hipertensi sejak dini tersebut, Anda juga diimbau untuk melakukan pemeriksaan tekanan darah secara teratur. 

Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan perawatan dan pengobatan yang diperlukan secara medis untuk membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Baca Juga: 5 Tanda Tubuh Kekurangan Magnesium, Otot lemah Sampai Mood Berantakan

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Cara Mencegah Hipertensi sejak Dini", 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×