kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

5 Cara menghilangkan ngantuk agar tak ganggu kegiatan


Jumat, 09 Oktober 2020 / 11:56 WIB
5 Cara menghilangkan ngantuk agar tak ganggu kegiatan
ILUSTRASI. Agar pekerjaan tak terganggu, cara menghilangkan ngantuk perlu Anda lakukan.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Beberapa orang sulit berkonsentrasi di pagi hari karena mengantuk. Tapi, ada cara menghilangkan ngantuk yang layak Anda coba, kok.

Maklum, mengantuk jelas mengganggu kegiatan yang sedang Anda lakukan. Entah materi pelajaran sulit dikuasi, pekerjaan tak kunjung selesai, dan lain sebagainya.

Untuk mengatasi hal itu, cara menghilangkan ngantuk berikut layak Anda coba:

Cukupi kebutuhan tidur

Setiap manusia memerlukan waktu istirahat yang berbeda-beda sesuai dengan usia dan kondisi kesehatan. Umumnya, seseorang perlu tidur selama enam hingga delapan jam tiap malam.

Jika Anda mengalami kesulitan tidur di malam hari, segera konsultasikan ke dokter agar mendapat penanganan yang tepat.

Baca Juga: Cara tidur efektif agar badan terasa segar di pagi hari

Sering beristirahat

Mengutip dari Very Well Health, terlalu berkonsentrasi dalam jangka waktu lama bisa membuat tubuh menjadi lelah. Jika memaksakan diri untuk terus bekerja tanpa berisitarahat, kualitas pekerjaan Anda mungkin mengalami penurunan.

Cobalah untuk beristirahat selama beberapa menit setelah berkonsentrasi penuh. Selain bisa digunakan untuk menghilangkan ngantuk, sering beristirahat juga bisa Anda manfaatkan agar konsentrasi tetap terjaga.

Konsumsi kafein

Mengonsumsi kopi bisa jadi cara menghilangkan ngantuk.

Mengonsumsi kafein adalah cara menghilangkan ngantuk yang biasa dilakukan oleh banyak orang. Kafein berfungsi sebagai stimulan alami yang bisa mengembalikan konsentrasi Anda yang hilang akibat mengantuk.

Ada banyak sumber makanan dan minuman yang mengandung kafein. Mulai dari kopi, teh, soda, hingga cokelat.

Namun, perhatikan porsi kafein yang Anda konsumsi, ya. Dilansir dari Very Well Health, terlalu banyak mengonsumsi kafein bisa mempercepat detak jantung dan menyebabkan sakit kepala.

Baca Juga: Bosan kok bikin ngantuk? Begini penjelasan ilmiahnya

 

Tidur siang

Jika rasa kantuk benar-benar tak bisa hilang, tidak ada salahnya untuk mencoba tidur siang. Hasil penelitian menunjukkan, tidur siang bisa meningkatkan memori dan konsentrasi.

Tapi sebaiknya, lakukan tidur siang selama 15 hingga 20 menit saja. Tidur siang yang terlalu lama, bahkan sampai beberapa jam, justru bisa mengganggu pola tidur saat malam sehingga Anda akan mengantuk lagi keesokan harinya.

Tingkatkan aktivitas fisik

Cara menghilangkan ngantuk selanjutnya yang bisa Anda coba adalah dengan meningkatkan aktivitas fisik. Terlalu lama duduk, berkendara, atau berada di ruang kerja bisa meningkatkan rasa kantuk dan malas.

Cobalah untuk melakukan hal lain di tengah waktu bekerja. Anda bisa berjalan di taman atau melakukan aktivitas lainnya yang membuat tubuh Anda bergerak.

Selanjutnya: 5 Cara menghilangkan ngantuk, nggak perlu kopi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×