Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
4. Meningkatkan kekebalan tubuh
Air rebusan daun salam juga dipercaya mengandungan berbagai vitamin B6, B12, C, dan D yang mampu meningkatkan kekebalan tubuh. Adanya vitamin C di dalam air rebusan tersebut ampuh dalam melawan radikal bebas. Dengan begitu, sistem kekebalan tubuh pun akan baik dan membuat orang tidak mudah terserang penyakit. Untuk mendapatkan khasiatnya, Anda cukup mengambil 10 hingga 15 daun salam yang segar. Setelah itu, rebus dalam tiga gelas air hingga tersisa satu gelas saja dan minum secara teratur.
5. Mencegah batu ginjal
Mengutip Kompas.com, sebuah studi pada 2014 menyelidiki manfaat daun salam dan herbal lain dalam membantu mencegah batu ginjal. Hasilnya, ramuan daun salam bersama dengan delapan obat tradisional lain, mampu mengurangi jumlah urease dalam tubuh. Enzim urease dalam jumlah normal sesungguhnya tak akan menyebabkan masalah apa pun. Namun, kandungan urease yang tidak seimbang dapat menyebabkan beberapa gangguan kesehatan, termasuk batu ginjal.
Baca Juga: 5 Aktivitas Fisik Ini bikin Asam Urat Tinggi Ogah Datang Lagi
6. Penghilang rasa sakit
Mengutip Kemkes.go.id, minyak atsiri daun salam bernama Eugenol dan Methyl chavicol efektif membunuh bakteri dan jamur. Juga sangat baik untuk mengobati peradangan dan nyeri umum seperti keseleo, artritis dan rematik.Memijat tubuh dengan minyak daun salam juga diketahui dapat membantu meredakan migrain dan sakit kepala. Ini juga bisa meningkatkan sirkulasi darah dan memberi rasa nyaman.
7. Mencegah kanker
Dilansir dari Healthline, beberapa penelitian menunjukkan manfaat daun salam dalam menghambat pertumbuhan sel-sel kanker. Terutama, pertumbuhan sel kanker payudara dan kanker kolorektal atau kanker usus besar. Namun begitu, temuan ini masih dalam tahap awal dan masih memerlukan penelitian lanjutan untuk mengetahui efektivitas daun salam dalam mencegah kanker.