kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.909   21,00   0,13%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

Tanpa ke apotek, bahan alami ini bisa menjadi obat amandel anak-anak dan dewasa


Rabu, 18 Agustus 2021 / 07:02 WIB
Tanpa ke apotek, bahan alami ini bisa menjadi obat amandel anak-anak dan dewasa
ILUSTRASI. Cairan madu. Tanpa ke apotek, bahan alami ini bisa menjadi obat amandel anak-anak dan dewasa


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

3. Madu

Obat amandel untuk anak dan orang dewasa yang ketiga adalah madu. Madu memiliki sifat antibakteri dan antiperadangan sehingga bisa membantu mengobati amandel radang dan bengkak.

Cara mengobati radang amandel menggunakan madu cukup mudah. Campurkan madu ke dalam teh, jahe, atau air putih hangat. Lalu minum selagi hangat. Minuman madu hangat dapat membantu mengurangi peradangan sekaligus rasa tak nyaman saat penyakit amandel kambuh.

4. Lemon

Obat amandel untuk anak dan orang dewasa yang keempat adalah cairan lemon. Seperti larutan garam dan madu, lemon juga dapat membantu meredakan rasa sakit saat amandel radang dan bengkak.

Melansir PennMedicine, lemon juga banyak mengandung vitamin C yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh saat melawan infeksi. Cara mengobati radang amandel dengan lemon cukup praktis. Campurkan satu sendok teh perasan lemon ke dalam minuman hangat. Lalu minum selagi hangat.

Selain menjajal obat amandel alami di atas, saat penyakit kambuh penderita juga disarankan banyak minum air putih dan beristirahat. Hindari paparan asap rokok, segala jenis gorengan, keripik, atau makanan bertekstur keras yang bisa menyakiti tenggorokan.

Itulah beragam bahan alami yang bermanfaat sebagai obat radang amandel pada anak-anak dan dewasa. Jika sudah lebih dari seminggu penyakit amandel radang dan bengkak tak kunjung sembuh, segera konsultasikan ke dokter.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Obat Amandel Alami yang Bisa Dijajal di Rumah",


Penulis : Mahardini Nur Afifah
Editor : Mahardini Nur Afifah

Selanjutnya: 5 Obat amandel, bisa pakai bahan-bahan alami

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×