kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Selain Untuk Diet, Kenali 7 Manfaat Beras Merah Bagi Kesehatan yang Menakjubkan Ini


Jumat, 18 Maret 2022 / 16:18 WIB
Selain Untuk Diet, Kenali 7 Manfaat Beras Merah Bagi Kesehatan yang Menakjubkan Ini
ILUSTRASI. Ilustrasi beras merah.


Penulis: Ryan Suherlan

KONTAN.CO.ID -Jakarta. Beras merah adalah salah satu tanaman yang memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu informasi tentang beras merah yang cukup populer diketahui masyarakat adalah bisa dijadikan makanan saat diet.

Beras merah juga merupakan salah satu varietas beras yang telah dikonsumsi umat manusia dari jutaan tahun lalu. 

Manfaat yang diberikan beras merah berasal dari banyaknya kandungan nutrisi di dalamnya. Kandungan dalam beras merah tersebut di antaranya seperti protein, zinc magnesium, kalsium, zat besi, vitamin B1 B2 B3, dan masih banyak lagi. 

Baca Juga: Simak 5 Tips Mengecilkan Paha yang Bisa Anda Coba Di Rumah

Melansir dari PharmEasy, berikut manfaat beras merah bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui. 

1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Beras merah adalah salah satu makanan yang terkenal digunakan untuk menurunkan berat badan karena mempunyai kalori yang rendah. Meski demikian, beras merah kaya serat makanan yang membantu membuat Anda kenyang lebih lama, jadi memilih makanan kaya serat dapat membantu Anda mengonsumsi lebih sedikit kalori secara keseluruhan. 

Mengganti nasi merah dengan nasi putih juga bisa membantu mengurangi lemak perut. Studi berbeda menunjukkan bahwa orang yang makan lebih banyak beras merah memiliki berat badan lebih sedikit daripada mereka yang makan nasi putih.

2. Mengontrol Gula Darah

Beras merah adalah pilihan terbaik untuk mengontrol kadar gula darah. Alhasil beras merah mungkin masih bisa dikonsumsi bagi penderita diabetes yang belum terlalu parah. 

3. Membantu Pencernaan

Beras merah adalah makanan pokok yang cocok ditambahkan ke daftar makanan sehari-hari untuk mengoptimalkan sistem pencernaan. Serat yang ada dalam beras merah membantu mengatur pergerakan usus dan menjaga pergerakan usus Anda tetap teratur. 

Beras merah juga memiliki hasil yang sangat baik untuk menyembuhkan radang usus besar dan sembelit.

Baca Juga: Catat! 4 Obat Alami Vertigo yang Ampuh Dan Mudah Didapatkan

4. Mengontrol Kadar Kolesterol

Manfaat beras merah lainnya yaitu dapat mengontrol kadar kolesterol juga loh. Beras merah juga merupakan pilihan yang lebih disukai banyak orang karena mengandung kadar kolesterol yang rendah. 

Minyak hadir dalam beras merah dikenal untuk mengurangi kadar kolesterol jahat (kolesterol LDL). Selain itu, serat dalam beras merah juga mengikat kolesterol dalam sistem pencernaan dan membantu dalam ekskresinya.




TERBARU

[X]
×