kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Selain kopi, inilah daftar minuman yang mengandung kafein


Selasa, 23 Maret 2021 / 11:03 WIB
Selain kopi, inilah daftar minuman yang mengandung kafein
ILUSTRASI. Selain kopi, inilah daftar minuman yang mengandung kafein. REUTERS/Shamil Zhumatov/Illustration


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Kafein tidak hanya terkandung dalam minuman kopi. Ada minuman lain yang juga mengandung kafein. Cermati daftar minimun yang mengandung kafein agar Anda tidak berlebih konsumsi kafein.

Melansir Live Strong, kafein adalah zat yang cepat diserap usus dan bisa memberikan stimulasi pada saraf pusat otak. Berkat efeknya pada sistem saraf pusat, manfaat kafein kerap digunakan untuk meningkatkan konsentrasi dan kewaspadaan.

Kafein yang memiliki nama kimia trimetilxantin ini juga dimanfaatkan untuk mengobati sakit kepala, asma, dan meredakan rasa sakit. Meskipun minum kafein dalam batas aman umumnya tidak punya efek negatif bagi tubuh, konsumsi asupan zat ini yang terlalu banyak bisa mengganggu kesehatan.

Efek kafein antara lain membuat tubuh sering ingin kencing, rentan menyebabkan dehidrasi, sampai menyebabkan susah tidur.

Kafein diserap dalam waktu sekitar 45 menit setelah dikonsumsi. Sedangkan efek kafein umumnya mulai terasa selang 15 menit hingga dua jam kemudian.

Dengan menimbang kandungan dan beberapa efek negatifnya, tidak semua orang bebas mengonsumsi kafein. Ibu hamil, ibu menyusui, anak-anak, penderita penyakit jantung, dan pengidap gangguan kesehatan mental tidak boleh sembarangan mengonsumsi minuman yang mengandung kafein.

Orang dengan dalam kondisi kesehatan tertentu ini perlu berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi kafein.

Dilansir dari Harvard Health Publishing, kafein secara alami ditemukan pada buah, daun, dan biji kopi, kakao, serta tanaman guarana. Berikut beberapa minuman yang mengandung kafein dan kandungannya:

  1. Kopi seduhan: 1 cangkir mengandung 95 miligram kafein
  2. Kopi instan: 1 cangkir mengandung 60 miligram kafein
  3. Kopi decaf atau tanpa kafein: 1 cangkir mengandung 4 miligram kafein
  4. Kopi espresso: 1 shot atau 1,5 ons mengandung 65 miligram kafein
  5. Teh hitam seduhan: 1 cangkir mengandung 47 miligram kafein
  6. Teh hijau seduhan: 1 cangkir mengandung 28 miligram kafein
  7. Teh herbal tanpa kafein: 1 cangkir mengandung 2 miligram kafein
  8. Soda: 1 kaleng atau 12 ons mengandung 40 miligram kafein
  9. Cokelat hitam: 1 ons mengandung 24 miligram kafein
  10. Minuman berenergi: 1 cangkir mengandung 85 miligram kafein

Baca juga: ​Ibu hamil boleh minum es? Simak penjelasannya berikut ini




TERBARU

[X]
×