kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Perlu dicoba, ini 4 rekomendasi obat herbal asam urat


Selasa, 29 Juni 2021 / 14:52 WIB
Perlu dicoba, ini 4 rekomendasi obat herbal asam urat
ILUSTRASI. Makanan berserat, seperti pisang, bisa dijadikan salah satu obat herbal asam urat.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Asam urat adalah salah satu zat kimia yang terdapat dalam darah. Tapi, jumlahnya yang terlalu banyak bisa memperburuk kondisi kesehatan Anda. Salah satu cara mengatasinya, dengan mengonsumsi obat herbal asam urat.

Makanan atau minuman yang mengandung banyak purin perlu Anda hindari supaya jumlah kolesterol dalam tubuh tak terlalu tinggi. Beberapa makanan yang kaya purin adalah bayam, jamur, kacang, dan minuman beralkohol seperti bir.

Alih-alih mengonsumsi jenis makanan itu, ada baiknya bagi Anda untuk mengonsumsi beberapa pilihan makanan berikut ini. Selain itu, pastikan Anda menerapkan pola hidup sehat lainnya dan jangan lupa untuk memeriksakan kondisi tubuh ke dokter, ya.

Buah dan sayur

Melansir NDTV Food, mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung banyak antioksidan bisa jadi salah satu cara menurunkan jumlah asam urat dalam tubuh. Anda bisa memasukkan buah ceri, buah stroberi, atau jenis buah beri lain dalam menu diet yang Anda konsumsi sehari-hari.

Selain menurunkan jumlah asam urat, mengonsumsi buah dan sayur yang kaya antioksidan juga mampu mengurangi peradangan atau inflamasi dalam tubuh. Tidak berhenti sampai di situ, buah dan sayur pun bisa menyeimbangkan jumlah asam.

Baca Juga: Kaya antioksidan, minum madu secara rutin efektif menurunkan kolesterol tinggi

Makanan berserat

Cara menurunkan asam urat berikutnya adalah makanan berserat, misalnya, pisang. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Maryland, makanan berserat akan menyerap asam urat dan mengeluarkannya dari dalam tubuh.

Jeruk nipis

Jeruk nipis termasuk salah satu obat herbal asam urat.

Obat herbal asam urat lainnya yang direkomendasikan NDTV Food adalah jeruk nipis. Jeruk nipis mengandung banyak asam sitrat dan vitamin C sehingga efektif menurunkan asam urat. Cobalah untuk mengonsumsi jeruk nipis dua kali dalam sehari agar kesehatan terjaga.

Baca Juga: 6 Manfaat mengkudu untuk kesehatan: menurunkan asam urat sampai kolesterol tinggi

Cuka apel

Cuka apel termasuk salah satu obat herbal asam urat yang bisa Anda coba. Asam malat yang terkandung dalam cuka apel mampu memecah asam urat dan mengeluarkannya dalam tubuh. Selain cuka apel, mengonsumsi buah apel juga bisa memberikan efek yang sama.

Jika Anda ingin mengonsumsi cuka apel, Anda perlu mencampurnya dulu dengan air. Campur 1 sdt cuka apel dalam segelas air lalu minum air cuka apel itu setiap hari. Usahakan untuk melakukannya secara rutin supaya manfaatnya bisa Anda dapat secara optimal.

Selanjutnya: Ramuan herbal nanas, jahe, dan madu efektif menurunkan asam urat tinggi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×