kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Peringatan untuk Penderita Asam Lambung, Jauhi 7 Pemicunya Agar Tak Kumat


Rabu, 05 April 2023 / 03:27 WIB
Peringatan untuk Penderita Asam Lambung, Jauhi 7 Pemicunya Agar Tak Kumat
ILUSTRASI. Asam lambung adalah sebuah kondisi di mana kandungan asam lambung naik hingga ke kerongkongan.


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

4. Bawang dan makanan pedas 

Makanan pedas dan makanan berasa tajam, seperti bawang merah dan bawang putih, dapat memicu gejala mulas pada beberapa orang. Makanan yang mengandung bawang bersama dengan makanan pedas, mungkin lebih mengganggu perut Anda dibanding makanan lainnya. 

Namun, makanan tersebut tidak akan memicu asam lambung pada semua orang. 

5. Waktu makan yang tidak tepat 

Meskipun Anda menghindari makanan tersebut di atas, mengonsumsi makanan yang "aman" pada waktu yang salah juga dapat memicu asam lambung. 

Dilansir dari Northside Gastroenterology, makan atau ngemil tepat sebelum tidur adalah pilihan waktu yang sangat buruk. Ketika Anda berbaring tepat setelah makan, asam di perut kemungkinan besar dapat naik kembali ke kerongkongan. 

Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Asam Urat Menyerang Lutut, Biasanya Berlangsung 3-10 Hari

6. Makanan tinggi lemak 

Makanan yang digoreng dan mengandung lemak tinggi dapat menyebabkan otot sfingter esofagus bagian bawah (LES) menjadi rileks. 

Hal tersebut memungkinkan kandungan asam lambung naik ke kerongkongan. Selain itu, jenis makanan ini juga dapat memperlambat pengosongan makanan dalam lambung Mengonsumsi makanan berlemak tinggi membuat Anda berisiko lebih besar mengalami asam lambung. 

Berikut beberapa makanan yang memiliki kandungan lemak yang tinggi: Kentang goreng dan onion ring Produk susu penuh lemak, seperti mentega, susu murni, dan keju biasa Bagian daging sapi, babi, atau domba yang berlemak atau yang digoreng Makanan ringan, seperti es krim dan keripik kentang Makanan lainnya yang berminyak dan berlemak. 

7. Beberapa obat dapat memicu refluks asam 

Segala sesuatu yang Anda masukkan ke dalam perut berpotensi menimbulkan reaksi, termasuk obat-obatan yang dimaksudkan untuk membantu mengobati Anda. 

Beberapa obat paling umum yang dapat memicu asam lambung misalnya aspirin dan anti inflamasi. Obat-obatan lain yang dapat memicu asam lambung meliputi: Antidepresan Antibiotik Obat tekanan darah tinggi Nitrogliserin Obat kecemasan Obat osteoporosis. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Pemicu Asam Lambung, Makanan, Obat, hingga Rokok"
Penulis : Muhammad Zaenuddin
Editor : Muhammad Zaenuddin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×