Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Makanan olahan dan berpengawet juga termasuk makanan yang tidak boleh dimakan penderita asam urat. Batasi segala bentuk makanan olahan seperti kue kering, keripik, kerupuk, biskuit, permen, es krim, sampai aneka roti.
Selain itu, hindari segala bentuk makanan yang mengandung bahan pengawet baik itu saus, makanan siap saji, sampai makanan beku.
Baca Juga: Catat! ini perbedaan rematik dan asam urat
3. Daging merah dan jeroan
Daging sapi, kambing, babi, dan jeroan termasuk makanan yang mengandung purin tinggi. Makanan tersebut dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah dan rentan memicu serangan asam urat.
Minimalkan atau hindari segala bentuk daging merah dan jeroan. Untuk daging ayam, penderita asam urat masih boleh mengonsumsinya asalkan dalam porsi sedang.
Selain itu, hindari makanan dari daging olahan seperti burger, sosis, kornet, salami, smoked beef, dll.
Baca Juga: Asam urat sering kumat? Infused water sereh efektif mengobati asam urat