kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Pandemi Covid-19 belum berakhir, sediakan 4 alat kesehatan ini di rumah


Sabtu, 20 Februari 2021 / 12:09 WIB
Pandemi Covid-19 belum berakhir, sediakan 4 alat kesehatan ini di rumah
ILUSTRASI. Pandemi Covid-19 belum berakhir, sediakan 4 alat kesehatan ini di rumah. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/05/03/2020


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Sudah setahun lebih berjalan, kasus penularan virus corona masih tinggi. Di tengah pandemi Covid-19, masyarakat dihimbau memiliki sejumlah alat kesehatan guna memantau kondisi badan.

Selama pandemi Covid-19, menjaga sekaligus memantau kesehatan termasuk hal penting yang pantang diabaikan. Selain periksa kesehatan secara berkala di layanan kesehatan, setiap keluarga juga disarankan memiliki alat kesehatan mandiri untuk memantau kondisi fisik. Terlebih bagi keluarga yang memiliki anggota dengan penyakit kronis seperti diabetes, penyakit jantung, tekanan darah tinggi, dan masalah pernapasan.

Dengan dukungan alat kesehatan di rumah, kita bisa mencegah masalah kesehatan yang tidak terdeteksi. Selain itu, laporan pemantauan dari alat kesehatan mandiri di rumah bisa memberikan gambaran kondisi kesehatan ketika konsultasi ke dokter.

Berikut beberapa alat kesehatan yang perlu dimiliki di rumah dan fungsinya, terutama saat pandemi Covid-19:

1. Tensimeter untuk mengukur tekanan darah

Dilansir Healthcare Insights, tensimeter atau alat untuk mengukur tekanan darah penting untuk mengetahui kadar tensi. Terutama bagi penderita hipertensi, tekanan darah rendah, penyakit jantung, atau stroke.

Dengan alat ini, Anda bisa memantau apakah obat yang diminum sudah tepat dan bisa jadi bekal pelacakan status kesehatan. Tensimeter ada jenis yang manual dan jenis digital yang relatif praktis digunakan.

Baca juga: Sediakan dua alat ini untuk keselamatan pasien corona saat isolasi mandiri di rumah

2. Pulse oxymeter untuk mengetahui kadar oksigen

Pulse oxymeter adalah alat kesehatan untuk mengecek kadar saturasi oksigen di dalam darah. Alat ini penting di masa pandemi Covid-19 karena bisa menakar tingkat oksigen di dalam darah dan detak jantung.

Selain untuk berjaga di saat pandemi virus corona, pulse oxymeter juga merupakan alat kesehatan mandiri penting untuk penderita asma, penyakit paru obstruktif kronik, dan gangguan pernapasan lainnya.

Cara menggunakan alat ini cukup mudah. Setelah menempatkan pulse oxymeter selama beberapa detik, alat akan menunjukkan besarnya kadar oksigen di dalam darah.

Kadar oksigen normal dalam darah normal besarnya antara 95-100 persen. Waspada jika kadar oksigen kurang dari 92 persen. Kondisi ini bisa jadi tanda kekurangan oksigen di jaringan tubuh dan rentan membahayakan organ vital.

3. Glukometer untuk cek gula darah

Dilansir dari The Prepared, alat cek gula darah atau glukometer penting untuk memantau naik turunnya kadar gula darah. Terutama bagi penderita diabetes, obesitas, dan penyakit kronis. Alat cek gula darah ada yang berbentuk digital dan mudah digunakan.

Anda tinggal mengambil sampel darah dari jari, lalu sampel darah ditempatkan di strip tes, dan masukkan strip tes ke glukometer. Hal yang perlu diperhatikan, strip tes glukometer biasanya memiliki masa kedaluwarsa, biasanya satu sampai dua tahun.

Apabila masa pakainya sudah lebih dari dua tahun, strip tes ini bisa kurang akurat. Pastikan Anda memilih strip tes yang memiliki masa kedaluwarsa atau tandai penggunaannya secara mandiri.

4. Termometer untuk mengukur suhu tubuh

Termometer adalah alat kesehatan wajib yang perlu dimiliki di setiap rumah. Fungsi alat ini untuk memantau suhu tubuh apakah seseorang dalam kondisi demam atau tidak. Termometer menjadi alat penting di masa pandemi Covid-19.

Pasalnya, demam merupakan salah satu gejala utama infeksi virus corona. Selain itu, termometer paling dibutuhkan keluarga yang memiliki bayi, anak kecil, serta ibu hamil.

Terdapat beberapa jenis termometer, yakni yang menggunakan air raksa dan jenis digital yang relatif lebih mudah digunakan. Anda disarankan tak hanya menyediakan beberapa alat kesehatan di atas di rumah.

Begitu hasil pengukuran mulai menunjukkan angka tidak normal, sebisa mungkin mencatat hasilnya dan gunakan hasil deteksi mandiri tersebut saat konsultasi ke dokter. Dengan begitu, tenaga kesehatan profesional bisa memiliki gambaran kesehatan yang utuh dan diagnosis bisa lebih tepat.

Itulah alat kesehatan yang perlu dimiliki saat pandemi Covid-19. Tetap patuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus corona.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Alat Kesehatan yang Perlu Dimiliki di Rumah saat Pandemi Covid-19",


Penulis : Mahardini Nur Afifah
Editor : Mahardini Nur Afifah

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun

Selanjutnya: Ini 4 gejala varian baru Covid-19 Afrika Selatan dan Brasil yang muncul di India

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×