kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Obat Tradisional Batuk Anak Malam Hari & Cara Mengeluarkan Dahak Secara Alami


Selasa, 28 Maret 2023 / 08:26 WIB
Obat Tradisional Batuk Anak Malam Hari & Cara Mengeluarkan Dahak Secara Alami
ILUSTRASI. Obat Tradisional Batuk Anak Malam Hari & Cara Mengeluarkan Dahak Secara Alami


Sumber: KONTAN.co.id,Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Simak obat tradisional untuk menyembuhkan batuk anak yang sering terjadi pada malam hari. Kenali juga cara mengeluarkan dahak secara alami.

Dilansir dari Kompas.com, saat anak balita batuk, orang tua bisa memberinya obat alami atau obat tradisional sebagai pertolongan pertama. Ada banyak obat tradisional untuk menyembuhkan batuk anak pada malam hari.

Mengutip Smart Parenting, batuk pada anak adalah satu-satunya cara tubuhnya membersihkan saluran udara dari lendir.  Saat batuk, anak akan merasakan rasa tidak nyaman, pengap, hingga mengalami kesulitan bernapas.

Meski, kondisinya bukan gejala penyakit serius. Namun hal itu membuat orang tua khawatir dan ingin memberinya obat agar segera pulih.

Saran dari ahli kesehatan, anak di bawah 4 tahun jangan dibiasakan diberi obat batuk. Menurut Food and Drug Administration Amerika Serikat, itu termasuk obat dekongestan, antihistamin, suppressant (dekstrometorfan), dan ekspektoran batuk.

Dalam kebanyakan kasus, pengobatan rumahan sederhana yang dapat Anda lakukan di rumah bisa menghilangkan batuk bayi. Artikel ini akan mengulas ringkas macam obat tradisional untuk batuk bayi dan balita yang bisa Anda lakukan di rumah, sebelum kondisi anak tambah parah.

Baca Juga: Jenis Obat Batuk Dewasa & Efek Sampingnya, Kenali Cara meredakan batuk Tanpa Obat

Macam obat tradisional untuk batuk anak balita

Disari dari Smart Parenting dan Parents, berikut macam obat tradisional untuk batuk pada anak yang bisa diterapkan di rumah:

  • Air susu ibu (ASI)

Obat tradisional batuk anak pada malam hari yang pertama adalah ASI. ASI mengandung khasiat yang membantu melindungi bayi dari berbagai jenis virus dan bakteri yang menyebabkan batuk.

Ini adalah obat alami utama yang bisa diberikan ibu kepada buah hati saat batuk, flu, atau demam. Sering kali ini berhasil mengatasi masalah kesehatan anak. Jika bayi Anda kesulitan menyusu langsung ke payudara Anda, pompa ASI bisa Anda gunakan dan taruh ke botol untuk Anda berikan setelahnya.

  • Sup ayam

Obat tradisional batuk anak pada malam hari yang kedua adalah sup ayam hangat. Jika anak Anda sudah berusia 6 bulan ke atas dan siap menerima makanan pendamping ASI (MPASI), Anda bisa memberikan sup ayam sebagai obat alami untuk batuknya.

Penelitian menunjukkan bahwa sup ayam memiliki sifat anti-inflamasi. Suhunya yang hangat dapat meredakan sakit tenggorokan dan juga berfungsi sebagai alat penguap. Sehingga, itu membantu mengencerkan lendir di saluran hidung dan dapat meredakan hidung tersumbat.

  • Air hangat

Obat tradisional batuk anak pada malam hari yang ketiga adalah air hangat. Air hangat bisa menjadi obat alami untuk batuk pada anak balita Anda. Ini bekerja mengencerkan lendir, yang membuatnya lebih mudah untuk batuk.

Para peneliti di Common Cold Center di Universitas Cardiff menemukan bahwa minuman hangat meringankan gejala dari pilek, batuk, bersin, sakit tenggorokan, menggigil, dan kelelahan.

  • Madu

Obat tradisional batuk anak pada malam hari yang keempat adalah madu. Madu aman untuk anak usia 1 tahun ke atas dan anak-anak senang meminumnya karena rasanya yang enak.

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa madu lebih baik dari pada obat untuk meredakan batuk dan membantu balita yang sakit tidur lebih nyenyak.

  • Tidur dengan posisi kepala lebih tinggi

Obat tradisional batuk anak pada malam hari yang keenam adalah tidur dengan posisi kepala lebih tinggi. Tidur yang cukup dengan posisi kepala lebih tinggi dengan bantal ekstra juga bisa menjadi obat alami untuk batuk anak balita Anda.

Posisi tidur ini akan membuka saluran udara si kecil, sehingga lendir dapat mengalir. Lendir tidak berhenti pada waktu tidur dan dapat menumpuk di bagian belakang tenggorokan, terutama jika hidung anak Anda tersumbat. Namun konsultasi dengan dokter dahulu, jika Anda ingin melakukan cara ini pada anak usia kurang dari 4 bulan.

Cara mengeluarkan dahak

Anak-anak yang batuk sering kesulitan mengeluarkan dahak. Diberitakan Kontan.co.id sebelumnya, cobalah untuk melakukan cara-cara di bawah ini untuk membantu mengeluarkan dahak anak-anak.

  • Pakai humidifer

Cara mengeluarkan dahak pertama yang direkomendasikan Healthline supaya dahak berkurang adalah memakai humidifier.

Humidifier berguna untuk mengencerkan dahak sehingga lebih mudah untuk dikeluarkan. Jangan lupa untuk tetap memakai alat tersebut saat tidur di malam hari.

Baca Juga: Sederet obat herbal untuk meredakan batuk yang bahannya mudah didapat

  • Konsumsi madu

Cara kedua mengeluarkan dahak adalah konsumsi madu. Kandungan dalam bahan alami itu mampu meringankan gejala akibat penumpukan dahak.

Tapi, pastikan untuk tidak memberikan madu pada anak berusia di bawah satu tahun karena bisa menimbulkan alergi.

  • Minum air putih

Rekomendasi lain yang diberikan Healthline untuk membantu mengeluarkan dahak pada anak-anak adalah dengan memperbanyak asupan cairan ke tubuh. Dengan minum banyak air putih, dahak menjadi lebih encer, jadi lebih mudah untuk Anda keluarkan. 

Selain air putih, masih banyak jenis cairan lain yang bisa Anda konsumsi. Misalnya, sup ayam, jus apel hangat, atau kopi dan teh hijau tanpa kafein.

Usahakan untuk mengonsumsi jenis minuman itu secara rutin untuk mendapat hasil yang maksimal.

Baca Juga: Sederet bahan alami yang efektif meredakan batuk

  • Essential oil

Cara mengeluarkan dahak dari paru-paru berikutnya adalah memanfaatkan essential oil, seperti minyak kayu putih atau minyak peppermint.

Sebelum menggunakan essential oil pada kulit secara langsung, jangan lupa untuk mencampurnya dengan carrier oil, ya.

Misalnya, minyak kelapa atau minyak jojoba. Penggunaan carrier oil bertujuan untuk mengurangi risiko iritasi kulit.

Jika kulit Anda tak alergi dengan campuran minyak itu, gosokkan minyak pada bagian dada secara perlahan. Anda bisa mengulangi langkah tersebut beberapa kali dalam sehari.

Itulah obat tradisional batuk anak pada malam hari dan cara alami untuk membantu mengeluarkan dahak pada anak-anak. Jika sakit berlanjut, segera hubungi dokter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×