kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Mengobati Flu, 5 Manfaat Sawi Putih


Rabu, 04 Oktober 2023 / 17:05 WIB
Mengobati Flu, 5 Manfaat Sawi Putih


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

MANFAAT SAWI PUTIH - Sawi putih rendah kalori dan menyimpan banyak mineral. Ini lima manfaat sawi putih, salah satunya mengobati flu. 

Sawi putih seringkali digunakan di dalam masakan, terutama yang berasal dari Asia. Sayuran ini merupakan famili Brassica bersama brokoli, kale, dan kubis. 

Baca Juga: Cara Konsumsi Bubuk Kakao untuk Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat

Sawi putih ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Sayuran ini mempunyai banyak nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. 

Bahkan, Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menyebut bahwa sawi putih adalah sayur paling padat gizi kedua setelah selada air. 

Kandungan sawi putih 

Sawi putih mengandung kalori yang sangat rendah. 100 gram sawi putih hanya mengandung kurang dari 16 kalori sehingga sangat cocok dikonsumsi oleh orang yang sedang menjalani diet. 

Selain itu, sawi putih mengandung berbagai antioksidan tinggi, seperti karoten, tiosianat, indole-3-carbinol, lutein, dan zeaxanthin. 

Sawi putih juga memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga sangat baik untuk kesehatan saluran pencernaan. 

Tak hanya itu, setiap 100 gram sawi putih juga mengandung vitamin dan mineral, di antaranya: 

  • Folat: 20 persen dari kebutuhan harian
  • Vitamin C: 45 persen dari kebutuhan harian
  • Vitamin K: 38 persen dari kebutuhan harian 
  • Piridoksin: 18 persen dari kebutuhan harian
  • Vitamin A: 11 persen dari kebutuhan harian

Vitamin lain yang jumlahnya lebih kecil, seperti niasin, riboflavin, dan tiamin

Mineral lain yang jumlahnya lebih kecil, seperti kalsium, zat besi, magnesium, mangan, fosfor, dan zinc. 

Manfaat sawi putih 

Sawi putih memiliki banyak nutrisi sehingga sayuran ini mempunyai banyak manfaat bagi tubuh. 

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Senin (8/11/2021), Berikut ini 5 manfaat sawi putih untuk kesehatan: 

1. Mencegah penyakit jantung 

Manfaat sawi putih untuk kesehatan yang pertama adalah mampu mencegah penyakit jantung. 

Sawi putih mengandung folat dengan kadar tinggi sehingga membuat fungsi jantung meningkat. 

Folat juga mampu menghilangkan homosistein dan kolesterol penyebab serangan jantung pada usia muda. 

2. Mengatasi diabetes 

Sawi putih juga mengandung mangan yang berfungi untuk memproduksi enzim pencernaan bernama glokoneogenesis. Enzim tersebut dapat menyeimbangkan kadar gula dalam darah. 

Selain itu, penelitian juga menunjukkan bahwa mangan yang dikandung sawi putih bisa memicu sekresi insulin yang penting untuk pengidap diabetes. 

3. Mengobati flu 

Manfaat sawi putih untuk kesehatan selanjutnya adalah mengobati flu. Sayuran ini mengandung vitamin C yang sangat tinggi sehingga dapat meningkatkan imunitas. 

Saat imunitas baik, tubuh pun lebih terlindung dari berbagai masalah kesehatan, termasuk flu. 

Vitamin C juga membuat penyerapan zat besi yang berperan dalam melindungi tubuh dari infeksi lebih optimal. 

4. Mengobati arthritis 

Sawi putih mengandung vitamin B3 atau niasin yang bisa meningkatkan kekuatan sendi. 

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan yang mengandung niasin bisa menurunkan nyeri sendi akibat arthritis dan menambah kekuatan otot. 

5. Memperkuat tulang dan gigi 

Sawi putih mengandung kalsium dan fosfor yang penting untuk kekuatan tulang dan gigi. Oleh sebab itu, sawi putih menjadi pilihan sayur yang baik untuk menyehatkan tulang dan gigi.

sawi putih menjadi pilihan sayur yang baik untuk menyehatkan tulang dan gigi.

Baca Juga: Teh Ciplukan Bikin Asam Urat Tinggi Minta Ampun

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Manfaat Sawi Putih untuk Kesehatan", 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×