Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto
2. Vitamin B6
Daftar kedua vitamin yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19 adalah vitamin B6. Vitamin B6 sangat penting untuk mendukung reaksi biokimia dalam sistem kekebalan tubuh.
Makanan kaya vitamin B6 termasuk ayam dan ikan laut seperti salmon dan tuna. Vitamin B6 juga ditemukan dalam sayuran hijau dan buncis, yang mudah ditemukan di pasar.
3. Vitamin E
Daftar ketiga vitamin yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19 adalah vitamin E. Vitamin E adalah antioksidan kuat yang membantu tubuh melawan infeksi.
Makanan kaya vitamin E termasuk kacang-kacangan, biji-bijian dan bayam. Suplemen memang bagus untuk memenuhi kebutuhan vitamin yang tak bisa kita dapatkan. Namun, bagaimanapun juga akan lebih baik jika kita mencukupi kebutuhan nutrisi harian dari makanan.
Tubuh Anda menyerap dan menggunakan vitamin dan nutrisi lebih baik jika berasal dari sumber makanan. Sebab, beberapa suplemen mungkin memiliki efek samping, terutama jika dikonsumsi sebelum operasi atau dengan obat lain. Suplemen juga dapat menyebabkan masalah jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu.
Itulah daftar vitamin yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19. Tetap patuhi protokol kesehatan karena kasus Covid-19 kembali melonjak.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Jenis Vitamin yang Ampuh Tingkatkan Daya Tahan Tubuh",
Penulis : Ariska Puspita Anggraini
Editor : Ariska Puspita Anggraini
Selanjutnya: Hadapi pandemi, Apical bagikan sembako ke masyarakat di sekitar lokasi perusahaan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News