Penulis: Belladina Biananda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kesehatan mental menjadi masalah banyak orang di tengah kesibukan bekerja dan kondisi ekonomi yang semakin sulit. Untuk mencegah dan menyembuhkan masalah kesehatan mental, bisa dilakukan dengan cara mudah.
Salah satunya dengan memelihan hewan kesayangan. Memiliki hewan peliharaan bisa memberikan dampak positif bagi Anda.
Hewan peliharaan bisa membuat Anda nyaman dan senang. Dilansir dari animalfriends.co.uk, ada sekitar 12 juta masyarakat Inggris yang memutuskan untuk memiliki hewan peliharaan.
Memiliki hewan peliharaan tidak selamanya mudah. Anda harus menyisihkan uang untuk memberikan perawatan kepada hewan peliharaan. Selain itu, Anda juga harus memiliki komitmen yang kuat. Jika tidak, memelihara hewan justru akan terasa lebih berat.
Manfaat yang Bisa Anda Dapat
Dilansir dari lifehack.org, memiliki hewan peliharaan bisa dipakai sebagai salah satu cara untuk menjaga kesehatan mental. Apalagi di tengah pandemi corona seperti sekarang, rasa cemas kadang sulit untuk dikontrol.
Adanya protokol kesehatan berupa imbauan jaga jarak dan tidak keluar rumah jika tidak ada keperluan menyebabkan banyak orang merasa kesepian. Hal itu bisa diatasi dengan memiliki hewan peliharaan. Hewan peliharaan Anda akan menemani hari-hari Anda di tengah pandemi corona.
Masih dari laman yang sama, sebuah penelitian yang dilakukan pada 148 mahasiswi menunjukkan bahwa mereka merasa lebih baik saat memiliki hewan peliharaan. Rasa sepi yang dirasakan bisa menurun atau bahkan hilang.
Selain menjadi teman, bermain dengan hewan peliharaan juga bisa dijadikan cara untuk mengurangi stres. Banyaknya tanggung jawab dan target pekerjaan yang harus diselesaikan membuat tingkat stres meningkat. Di waktu jeda, Anda bisa bermain dengan hewan peliharaan agar pikiran menjadi lebih segar.
Baca Juga: Kabar baik buat pecinta anjing, China keluarkan anjing dari daftar hewan ternak
Washington State University pernah memberikan hasil penelitian terkait hewan peliharaan. Jumlah hormon kortisol menurun secara drastis saat murid-murid bermain dengan hewan peliharaan selama minimal 10 menit.
Tak hanya ikut menjaga kesehatan mental, hewan peliharaan juga ikut membantu Anda untuk menjaga kesehatan tubuh. Dilansir dari lifehack.org, National Center for Health Research menunjukkan ada beberapa cara bagaimana hewan peliharaan bisa membantu menjaga kesehatan tubuh.
Pertama, Anda bisa melakukan olahraga bersama hewan peliharaan, apalagi jika Anda memiliki anjing. Anjing memiliki energi yang cukup besar sehingga mampu menemani Anda berolahraga.
Selain itu, menurut sebuah penelitian, anak-anak yang terbiasa hidup dengan hewan peliharaan memiliki tingkat daya tahan tubuh yang lebih tinggi. Hewan peliharaan bisa beraneka ragam, mulai dari anjing, kucing, ayam, sapi, dan lain-lain.
Hubungan yang terjalin antara Anda dan hewan peliharaan dianggap sebagai hubungan paling stabil jika dibanding dengan hubungan yang lain. Lifehack.org mengatakan bahwa rasa empati Anda bisa terasah. Tentu saja jika rasa empati juga Anda aplikasikan kepada orang lain, hidup Anda menjadi lebih baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News