Penulis: Ryan Suherlan
KONTAN.CO.ID - Mimisan adalah sebutan terkait kondisi dimana terjadi pendarahan di hidung. Terdapat beberapa penyebab mimisan yang perlu diwaspadai karena bisa juga menjadi tanda adanya gangguan kesehatan.
Menurut istilah medis mimisan disebut epistaksis dan bisa dialami oleh siapapun. Oleh karena itu penting untuk mengetahui apa saja penyebab hidung mengeluarkan darah tersebut agar bisa segera melakukan penanganan.
Mimisan sendiri terbagi menjadi dua tipe, yakni mimisan anterior dan mimisan posterior. Salah satu perbedaan dari kedus tipe mimisan ini adalah asal darah yang keluar.
Baca Juga: Jerawat Batu Susah Hilang? Coba 5 Cara Alami Ini untuk Menghilangkan
Melansir dari Everyday Health, berikut beberapa penyebab mimisan yang perlu Anda ketahui, di antaranya:
Tertusuk Benda Asing
Salah satu penyebab mimisan adalah tertusuk benda asing di saluran pernapasan, khususnya rongga hidung. Hal tersebut kerap dialami oleh anak-anak, contohnya seperti memasukkan mainan ke hidung.
Udara Kering
Udara yang kering juga bisa menjadi penyebab mimisan loh. Oleh karena itu Anda harus berhati-hati jika menggunakan pemanas ruangan atau berpergian saat cuaca dingin. Pasalnya, saat udara kering dapat memicu iritasi yang bisa menyebabkan hidung mimisan.
Baca Juga: Baik untuk Kesehatan Tubuh, Begini 6 Cara Diet Mediterania
Stres
Penyebab mimisan ini sangat mungkin dialami seseorang yaitu stres. Mimisan bisa disebabkan oleh stres yang berlebihan. Oleh karena itu penting sekali untuk mengelola stres dengan baik dengan melakukan berbagai cara yang dapat membuat pikiran lebih tenang dan rileks.
Kondisi Kesehatan
Adanya gangguan kesehatan juga dapat menjadi penyebab mimisan. Kondisi ini terbilang cukup serius, pasalnya bebarap penyakit serius seperti penyakit ginjal atau jantung bisa menyebabkan mimisan secara tiba-tiba.
Obat-Obatan Tertentu
Beberapa jenis obat tertentu dapat juga menjadi pemicu mimisan. Oleh karena itu, jika Anda setelah mengkonsumsi obat mengalami mimisan, segeralah pergi ke dokter untuk meminta resep baru dan mengobati mimisan yang Anda alami.
Baca Juga: Free Download Video TikTok Tanpa Watermark Lewat SSSTiKTok, Caranya Mudah dan Gratis
Mengupil
Hal ini mungkin dianggap sepele, namun Anda harus berhati-hati saat mengupil. Pasalnya, kesalahan saat mengupil bisa menjadi penyebab mimisan loh.
Oleh karena itu berhati-hatilah saat mengupil dan jangan menggaruk terlalu keras karena dapat melukai hidung bagian dalam dan menyebabkan mimisan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News