Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu gejala yang paling sering dialami oleh penderita Covid-19 adalah anosmia atau kehilangan penciuman.
Memang, ada sebagian orang akan pulih sendiri dalam waktu yang singkat. Namun sebagian yang lain membutuhkan waktu yang lebih lama.
Mengapa terjadi anosmia? Anosmia terjadi akibat infeksi Covid-19 biasanya akibat ada saraf yang terluka ketika sakit atau mengalami inflamasi.
Pada sebagian kasus, anosmia setelah sembuh dari Covid-19 terjadi akibat sinusitis kronis dan polip hidung. Sebagian kasus lainnya menunjukkan gejala yang sedikit berbeda, yaitu mencium bau namun sering tercium bau yang tidak biasa.
Bau yang biasa dicium bisa jadi terasa lebih menyengat atau justru tercium seperti bau tengik. Kondisi ini dinamakan parosmia.
Baik parosmia ataupun anosmia bisa terjadi permanen atau hanya sementara. Tidak ada perawatan khusus yang benar-benar bisa mengatasi anosmia dengan cepat. Namun, jika Anda ingin mempercepat penyembuhannya, ada beberapa cara mengembalikan penciuman yang bisa Anda lakukan di rumah.
Baca Juga: Lebih cepat, penyintas Covid-19 kini bisa suntik vaksin sebulan setelah sembuh
Latihan penciuman
Dilansir dari Healthline, pelatihan penciuman bisa membantu mempercepat kembalinya indra penciuman. Anda perlu mencium empat macam wangi yang kuat dalam sehari.
Pastikan masing-masing aroma mewakili wangi bunga, buah, rempah, dan resin. Setiap aroma dicium selama 20 menit. Ulangi langkah ini tiga kali sehari selama 6 minggu.
Beberapa aroma kuat yang umumnya ada di rumah dan bisa Anda hirup antara lain, kopi, mawar, lemon, eukaliptus, vanilla, cengkeh, dan mint. Selain dalam bentuk segar, Anda juga bisa menghirupnya dalam bentuk minyak atsiri.
Baca Juga: Kabar baik, kasus dan kematian global akibat COVID-19 terus turun
Minyak castor
Castor oil ternyata sudah sejak lama digunakan dalam praktik Ayurverda untuk mengembalikan penciuman. Minyak ini mampu melawan infeksi dan mengurangi inflamasi pada saluran napas yang memicu hilangnya kemampuan mencium bau.
Caranya adalah dengan menghangatkan minyak castor, pastikan tidak panas. Kemudian teteskan dua kali sehari ke lubang hidung, pagi dan malam sebelum tidur.
Jahe
Jahe memiliki aroma yang kuat yang bisa melatih indra penciuman. Jika tidak tersedia dalam bentuk segar, Anda tetap bisa menggunakan dalam bentuk serbuk.
Selain itu, meminumnya dalam bentuk teh atau minuman jahe lainnya juga mampu mengatasi inflamasi dan mengurangi produksi mukus yang menyumbat saluran hidung.
Baca Juga: Risiko long covid mengintai anak-anak, bukan cuma orang dewasa
Vitamin A
Dilansir dari News Medical, vitamin A memiliki potensi untuk menyembuhkan anosmia. Sayangnya, belum ada bukti ilmiah yang mendukung pernyataan ini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Begini Cara Mengembalikan Penciuman Setelah Sembuh dari Covid-19"
Penulis : Nadia Faradiba
Editor : Nadia Faradiba
Selanjutnya: Ada 5 gejala post covid syndrome yang paling sering dirasakan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News