kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45908,23   4,90   0.54%
  • EMAS1.310.000 -0,23%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Buat penderita diare, ini makanan yang pantang dikonsumsi


Kamis, 30 Januari 2020 / 03:00 WIB
Buat penderita diare, ini makanan yang pantang dikonsumsi


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

Jus buah asam

Bila Anda menderita diare sebaiknya hindari untuk meminum jus buah yang mengandung rasa asam, seperti nanas atau mangga muda.

Jus tersebut bisa memicu rasa melilit di dalam lambung. Efeknya, diare tidak kunjung mereda dan tubuh Anda semakin lemas.

Sebagai penggantinya, Anda bisa mengonsumi jus buah yang berasa manis seperti jus jambu, alpukat. Opsi lainnya, Anda bisa meminum air kelapa. Minuman tersebut bisa mengembalikan cairan dalam tubuh sehingga badan kembali kuat.

Baca Juga: Doyan boba milk tea? Simak tip berikut biar gula darah tidak mendadak naik

Makanan berminyak dan pedas

Anda sebaiknya juga menghindari makan makanan yang berminyak dan pedas. Makanan tersebut akan memicu rasa mual di dalam perut.

Lebih baik, Anda mengkonsumsi nasi putih, roti (putih), dan pisang. Makanan ini baik untuk Anda karena tidak merangsang sistem pencernaan.

Sayuran berserat tinggi

Terakhir, Anda sebaiknya menghindari untuk mengonsumsi sayuran berserat tinggi untuk sementara. Misalnya, tauge, brokoli, kubis, daun singkong, dan sejenisnya.

"Makanan tersebut sulit dikunyah dan menghasilkan gas di dalam lambung," kata Dokter Santi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×