kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Baik untuk Penderita Diabetes, 7 Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami Tanpa Obat


Kamis, 19 Mei 2022 / 13:11 WIB
Baik untuk Penderita Diabetes, 7 Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami Tanpa Obat
ILUSTRASI. Cara menurunkan gula darah secara alami tanpa obat, baik untuk penderita diabetes.


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - Ada cara menurunkan gula darah secara alami tanpa obat, baik untuk penderita diabetes. Soalnya, saat tubuh tidak membuat cukup atau secara efektif menggunakan insulin, maka gula darah tinggi bisa terjadi.

Insulin merupakan hormon yang mengatur glukosa darah dan membantu memasuki sel-sel Anda untuk energi. Nah, gula darah tinggi atau hiperglikemia dikaitkan dengan diabetes. 

Dan, berdasarkan data International Diabetes Federation (IDF), Indonesia berstatus waspada diabetes karena menempati urutan ke-7 dari 10 negara dengan jumlah pasien diabetes tertinggi. 

Prevalensi pasien pengidap diabetes di Indonesia mencapai 6,2%. Yang artinya, ada lebih dari 10,8 juta orang menderita diabetes pada 2020 lalu.

Catat, berikut tujuh cara yang baik untuk penderita diabetes menurunkan kadar gula darah secara alami tanpa obat, mengutip Healthline:

Baca Juga: Cukup Ubah 3 Kebiasaan Ini untuk Mencegah Lonjakan Gula Darah Penderita Diabetes

1. Minum air dan tetap terhidrasi

Minum cukup air dapat membantu Anda menjaga kadar gula darah dalam batas yang sehat. Selain mencegah dehidrasi, ini membantu ginjal membuang kelebihan gula melalui urin.

Satu studi observasional menunjukkan, mereka yang minum lebih banyak air memiliki risiko lebih rendah untuk mengembangkan kadar gula darah tinggi.

Minum air secara teratur membantu rehidrasi darah, menurunkan kadar gula darah, dan bisa mengurangi risiko diabetes.

Ingatlah, air dan minuman non-kalori lainnya adalah yang terbaik. Minuman yang dimaniskan dengan gula meningkatkan glukosa darah, mendorong penambahan berat badan, dan meningkatkan risiko diabetes.

Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Gula Darah Tinggi, Kenali Biar Makin Waspada Diabetes




TERBARU

[X]
×