kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -21.000   -1,06%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Apa Saja Fungsi Vitamin K Bagi Kesehatan Tubuh?


Jumat, 22 April 2022 / 11:09 WIB
Apa Saja Fungsi Vitamin K Bagi Kesehatan Tubuh?
ILUSTRASI. Brokoli salah satu makanan yang mengandung banyak vitamin K.


Penulis: Ryan Suherlan

KONTAN.CO.ID - Ada cukup banyak fungsi vitamin K bagi kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui. Pasalnya, vitamin K merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan penting dan dibutuhkan oleh tubuh. 

Oleh karena itu Anda perlu mengetahui dan memperhatikan asupan vitamin K agar fungsi tubuh berjalan lancar tidak terganggu. 

Pasalnya, jika tubuh kekurangan vitamin K berisiko akan menimbulkan masalah kesehatan. Sebelum, vitamin K sendiri terbagi menjadi 2 jenis yaitu vitamin K1 dan vitamin K2. 

Baca Juga: Hari Bumi 2022, Simak Sejarah di Baliknya yang Perlu Anda Ketahui

Kedua jenis vitamin K tersebut mempunyai fungsi yang berbeda, meski sama-sama menjaga kesehatan tubuh Anda. 

Secara umum biasanya vitamin K1 ditemukan dalam makanan tumbuhan hijau seperti sayuran. Sedangkan, vitamin K2 cenderung ditemukan dalam produk hewani. 

Melansir dari Health Guide, berikut beberapa fungsi vitamin K yang perlu Anda ketahui, di antaranya: 

Membantu Pertumbuhan Tulang 

Vitamin K salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh enzim yang berfungsi untuk memproduksi protein yang bermanfaat saat proses pertumbuhan tulang. 

Sebuah penelitian menunjukan bahwa mencukupi asupan vitamin K mampu mencegah tulang keropos dan kesehatan tulang lainnya. 

Mengontrol Tekanan Darah

Kiwi

Vitamin K juga berfungsi untuk mengontrol tekanan darah. Sehingga mengkonsumsi asupan vitamin K yang cukup baik untuk kesehatan jantung dan direkomendasikan untuk penderita hipertensi. 

Baca Juga: Cocok Dikonsumsi Saat Puasa, Ini 5 Makanan untuk Penderita Asam Lambung

Meningkatkan Pembekuan Darah

Tak hanya fungsi vitamin K selanjutnya yaitu dapat meningkatkan pembekuan darah. Hal tersebut tentu sangat berguna karena dapat meminimalisir dan mencegah pendarahan hebat.
Oleh karena itu mencukupi asupan vitamin K adalah hal yang perlu dilakukan setiap hari.

Meningkatkan Kesehatan Kognitif

Kuning Telur

Umumnya semakin tua, kesehatan kognitif semakin menurun. Untuk mengatasi hal tersebut, mencukupi asupan vitamin K harian sangat penting untuk dilakukan. 

Pasalnya, dilansir dari Health Guide terdapat penelitian yang menunjukan bahwa orang tua yang tercukupi asupan vitamin K berkaitan dengan kesehatan kognitif yang baik. 

Baca Juga: Makanan yang Mengandung Karbohidrat dan Jadi Sumber Energi, Apa Saja?

Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

Selain itu, vitamin K juga mempunyai fungsi yang dapat menurunkan risiko Anda terkena penyakit jantung atau kardiovaskular. 

Pasalnya, vitamin K dapat mengontrol tekanan darah dan berkaitan dengan proses pengapuran pembuluh darah atau kalsifikasi.

Oleh karena itu, cobalah untuk mencukupi asupan vitamin K harian Anda agar kesehatan tubuh tetap terjaga dengan baik sampai hari tua nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×