Dirangkum dari laman Parents, berikut adalah tanda-tanda melahirkan yang bisa bunda cermati:
1. Bernapas sedikit lebih mudah
Ibu hamil biasanya dapat bernapas lebih mudah saat mendekati persalinan lantaran posisi bayi sudah turun ke arah jalan lahir. Sehingga, bayi sudah tidak lagi menekan diafragma, dan ibu hamil mungkin bisa bernapas lebih lega atau mudah.
2. Keputihan semakin banyak
Tanda-tanda melahirkan selanjutnya adalah keputihan atau adanya lendir yang semakin banyak menjelang persalinan. Hal ini karena vagina mulai mempersiapkan bayi untuk melewati jalan lahir. Keputihan merupakan tanda vagina untuk membersihkan diri dan bersiap untuk dilewati bayi.
Kemudian, tanda-tanda melahirkan salah satunya adalah muncul flek kecokletan atau merah muda. Pada saat mulai terjadi pembukaan 1 maka rahim juga akan mulai melunak, tipis, dan melebar.
Saat rahim mulai terbuka, muncul flek mungkin tampak berwarna kecoklatan atau merah muda.
4. Kenaikan berat badan melambat
Menjelang persalinan, ibu hamil juga mengalami kenaikan berat badan yang melambat. Hal ini lantaran bayi telah mencapai ukuran maksimal sebelum dilahirkan.
Namun, ada juga ibu hamil yang tetap mengalami kenaikan berat badan secara signifikan menjelang persalinan.
Kemudian, tanda mau melahirkan yang mungkin dialami oleh ibu hamil adalah adanya kram atau konstraksi ringan. Keduanya terasa seperti perut terasa mengencang dan adanya tekanan di daerah panggul.
6. Rasa ingin buang air besar
Tanda-tanda melahirkan selanjutnya adalah tubuh mulai sering buang air besar. Hal ini adalah cara tubuh mengosongkan isi perut sehingga rahim akan berkontraksi dengan baik.
Ketuban pecah juga menjadi salah satu tanda mau melahirkan. Meski demikian, tidak semua ibu hamil yang akan melahirkan mengalami pecah ketuban.
Jika ketuban tidak pecah terkadang bidan maupun dokter akan memecahkannya. Ada juga kasus bayi lahir dengan ketuban masih utuh. Namun, jika ketuban sudah pecah dengan sendirinya, biasanya itu berarti tanda melahirkan sudah dalam waktu dekat.
8. Keluar darah
Selanjutnya, tanda-tanda mau melahirkan adalah keluarnya darah. Darah juga bisa keluar bercampur dengan air ketuban yang pecah.
9. Punggung terasa sangat sakit
Kemudian, tanda-tanda melahirkan adalah punggung akan terasa sangat sakit. Meski saat hamil tua, punggung juga seringkali terasa sakit namun saat akan melahirkan rasa sakit akan benar-benar terasa sampai terkadang tidak tertahankan.
Demikian, penjelasan mengenai tanda-tanda melahirkan yang perlu bunda cermati.