kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

7 Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan yang Menarik Untuk Diketahui


Selasa, 15 Maret 2022 / 09:43 WIB
7 Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan yang Menarik Untuk Diketahui
ILUSTRASI. Ilustrasi manfaat buah delima.


Penulis: Ryan Suherlan

KONTAN.CO.ID - Delima adalah salah satu jenis buah yang mempunyai cukup banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Selain itu buah delima juga memiliki warna yang cerah dan menggugah selera. 

Buah delima berbentuk bulat, berwarna merah dan menampilkan daging bagian dalam berwarna putih yang padat dengan biji yang renyah dan berair yang disebut arils.

Selain itu buah delima juga mengandung banyak nutrisi seperti protein, kalsium, zat besi, magnesium, vitamin c, antioksidan dan masih banyak lagi kandungan yang baik untuk kesehatan lainnya.

Baca Juga: 11 Tips Tidur Lebih Nyenyak yang Bisa Anda Coba Di Rumah

Merangkum dari Healthline, ada beberapa manfaat buah delima bagi kesehatan yang menarak untuk diketahui. 

1. Mencegah Peradangan 

Manfaat buah delima dipercaya dapat mencegah peradangan jangka pendek yang terjadi akibat infeksi atau cedera. Pasalnya, buah delima mengandung antioksidan dan antiinflamasi yang mampu membantu mencegah peradangan tersebut. 

2. Mencegah Kanker 

Dilansir Healthline, beberapa penelitian tabung telah menemukan bahwa senyawa dalam buah delima, jus, dan minyak dapat membantu membunuh sel kanker atau memperlambat penyebarannya di dalam tubuh. 

Meski demikian, perlu dilakukan lagi berbagai penelitian untuk mengetahui lebih lanjut terkait manfaat buah delima satu ini. 

3. Menjaga Kesehatan Jantung 

Ekstrak delima mengandung senyawa polifeno yang dapat bermanfaat bagi kesehatan jantung. Ada sebuah penelitian menemukan bahwa ekstrak buah delima dapat mengurangi stres oksidatif dan peradangan di arteri, menurunkan tekanan darah, dan membantu melawan aterosklerosis - penumpukan plak di arteri yang dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke.

Baca Juga: Mau Cepat Turunkan Berat Badan? Simak 5 Manfaat Teh Hijau Ini

4. Menjaga Kesehatan Ginjal 

Buah delima juga mempunyai manfaat untuk menjaga saluran kemih dan ginjal. Pasalnya, kandungan dalam buah delima dipercaya dapat mengurangi risiko pembentukan batu ginjal. 




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×