kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

6 Buah Ini Mengandung Tinggi Gula, Penderita Diabetes Harus Menghindarinya


Sabtu, 21 Januari 2023 / 06:15 WIB
6 Buah Ini Mengandung Tinggi Gula, Penderita Diabetes Harus Menghindarinya
ILUSTRASI. Sejumlah buah sebaiknya tidak dimakan secara berlebihan demi menghindari diabetes. dok/Britannica


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - Makanan tinggi gula bukan melulu tentang cokelat, kue, hingga es krim. 

Tahukah Anda, ada buah tinggi gula yang perlu dibatasi untuk cegah diabetes? 

Buah-buahan diketahui sebagai sumber gula alami yang masih bisa dikonsumsi oleh orang sehat maupun penderita diabetes. 

Kendati begitu, bukan berarti kita boleh mengonsumsi buah-buahan secara berlebihan. Kandungan gula pada buah tetap dapat memicu diabetes. 

Artikel ini akan membahas buah apa saja yang sebaiknya tidak dimakan secara berlebihan demi menghindari diabetes. 

6 Buah tinggi gula 

Dilansir dari Cleveland Clinic, berikut buah-buahan yang mengandung tinggi gula: 

1. Pisang 

Satu buah pisang berukurang sedang atau besar mengandung gula sekitar 15,4 gram. Itu setara dengan donat yang dilapisi gula halus. 

Pisang mungkin tidak tampak seperti suguhan termanis, tetapi ada cukup banyak gula yang tersembunyi di balik kulitnya. Kandungan gula juga bisa meningkat saat pisang matang atau dari hijau menjadi kuning. 

Ahli gizi Beth Czerwony, RD, kepada Cleveland Clinic merekomendasikan konsumsi pisang ukuran kecil jika Anda ingin menjaga gula darah normal. 

Baca Juga: Daftar Makanan Tidak Boleh Dimakan Penderita Asam Lambung, Cek Cara Mengatasi Mual

2. Anggur 

Satu cangkir anggur mengandung 14,9 gram gula yang setara dengn sepotong kue Konsumsi anggur sewajarnya bisa membantu Anda tetap sehat dan terhindar dari diabetes. 

3. Apel 

Satu apel berukuran besar mengandung 25,1 gram gula atau setara dengan sebatang coklat. Sebagian besar gula dalam apel adalah fruktosa, yang sering disebut sebagai "gula buah" karena ditemukan secara alami. 

Fruktosa tidak menyebabkan gula darah atau kadar insulin melonjak layaknya glukosa atau sukrosa. Kendati demikian, konsumsi apel berlebihan kemungkinan juga dapat memicu kenaikan gula darah. 

Jika Anda pasien diabetes, pilihlah apel hijau yang diklaim rendah gula, dibanding apel merah. 

Baca Juga: Obat Asam Urat Di Apotek, Jauhi Makanan Penyebab Asam Urat Berikut

4. Jeruk 

Pada 100 gram buah jeruk mengandung 9 gram gula. Jeruk juga mengandung serat yang membantu meringankan pelepasan gula ke dalam darah. Namun, Anda sebaiknya makan buah jeruk asli, bukan buah jeruk peras atau kemasan yang dijual di pasaran. 

Pasalnya, meski diberi label 'perasan jeruk asli', minuman kemasan banyak mengandung gula tambahan. Semangka Seratus gram buah semangka mengandung 6 gram gula. 

5. Semangka

Semangka juga memiliki indeks glikemik yang tinggi yaitu 72. Namun, orang sehat masih dapat mengonsumsi semangka asal tidak berlebihan. Pasien diabetes pun boleh makan semangka untuk selingan, namun sebaiknya tetap berkonsultasi dahulu dengan dokter. 

6. Mangga 

Buah-buahan tropis seperti mangga biasanya memiliki kadar gula yang lebih tinggi. Pada 100 gram buah mangga mengandung 14 gram gula. Czerwony menyarankan untuk memadukan mangga dengan greek yoghurt yang rendah lemak dan tinggi protein. Protein diketahui dapat membantu memperlambat pelepasan gula ke dalam darah. 

Makanan apa pun jika dikonsumsi secara berlebihan dapat menyebabkan masalah kesehatan yang dimulai dari pelonjakan gula darah, kolesterol, hingga kenaikan tekanan darah. 

Baca Juga: 3 Minuman Sehat yang Efektif Mengelola Tekanan Darah Tinggi

Konsumsi buah umumnya baik dan dianjurkan untuk menunjang kesehatan karena mengandung vitamin, serat, serta nutrisi lain yang diperlukan tubuh. 

Meski demikian, ada beberapa buah tinggi gula yang sebaiknya tidak dikonsumsi berlebihan untuk cegah diabetes. 

Anda mungkin perlu berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi untuk mengetahui takaran buah harian yang baik untuk tubuh.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Buah Tinggi Gula yang Perlu Dibatasi untuk Cegah Diabetes"
Penulis : Elizabeth Ayudya Ratna Rininta
Editor : Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×