Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asam lambung bisa menyerang kapan saja. Ini 3 jenis makanan yang efektif mencegah asam lambung kumat lagi.
Asam lambung, gangguan lambung yang umum dikeluhkan orang-orang.
Baca Juga: Waktu yang Tepat Minum Air Putih agar Efektif Menurunkan Berat Badan
Asam lambung tinggi bisa disebabkan oleh banyak hal salah satunya adalah makanan.
Makanan yang mengandung lemak tinggi, pedas, dan asam yang dikonsumsi secara berlebihan dan terus-menerus bisa meningkatkan kadar asam lambung.
Asam lambung tinggi ditandai dengan sejumlah gejala seperti sering bersendawa, perut kembung, mual, muntah, dan dada terasa nyeri.
Para penderita asam lambung sebaiknya melakukan diet yang disesuaikan dengan kondisinya.
Sebab, beberapa makanan bisa membantu menurunkan asam lambung. Namun, ada pula makanan yang membuat gejala asam lambung semakin parah.
Makanan yang membantu mencegah asam lambung
Mengutip dari Hopkins Medicine, makanan tertentu bisa mencegah asam lambung.
Berikut makanan yang efektif mencegah asam lambung kumat lagi.
1. Makanan berserat tinggi
Makanan berserat membuat Anda merasa kenyang dan mencegah untuk makanan secara berlebihan.
Anda bisa mendapatkan serat dengan mengonsumsi:
- Biji-bijian utuh (oatmeal dan beras merah)
- Sayuran (ubi jalar, wortel, dan bit)
- Sayuran hijau (asparagus, brokoli, dan kacang hijau)
2. Makanan bersifat alkali
Makanan yang memiliki pH lebih tinggi bersifat basa dan bisa membantu mengimbangi asam lambung uang kuat.
Beberapa contoh makanan yang bersifat alkali adalah pisang, melon, bunga kol, dan adas.
3. Makanan berair
Makanan makanan yang banyak mengandung air bisa mengencerkan dan melemahkan asam lambung.
Beberapa contoh makanan yang mengandung air tinggi adalah seledri, mentimun, selada, semangka, teh herbal, sup berbasis kaldu.
Selain mengonsumsi makanan tersebut, jangan lupa Anda menjalankan gaya hidup sehat secara konsisten.
Sebab, gaya hidup yang sehat juga efekltif mencegah asam lambung tinggi.
Baca Juga: 8 Aktivitas yang Efektif Mencegah Asam Lambung Kumat Lagi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News