kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

11 Tanaman Ini Bisa Menjadi Obat Herbal untuk Menurunkan Darah Tinggi


Kamis, 24 Maret 2022 / 10:23 WIB
11 Tanaman Ini Bisa Menjadi Obat Herbal untuk Menurunkan Darah Tinggi
ILUSTRASI. Daun Seledri, salah satu tanaman yang berkhasiat sebagai obat herbal untuk menurunkan darah tinggi


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

5. Meniran

Tanaman kelima yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah meniran. Hasil Ristoja (2015) di etnis Meranjat, Sumatera Selatan, herba meniran digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi.

Secara empiris, herba meniran digunakan untuk pengobatan tekanan darah tinggi dan peluruh air seni. Berdasarkan penelitian, meniran mengandung kalium yang bermanfaat untuk meningkatkan cairan intraseluler dengan menarik cairan esktraseluler, sehingga terjadi perubahan kesimbangan pompa natrium-kalium yang akan meyebabkan penurunan tekanan darah tinggi.

6. Daun basil

Tanaman keenam yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah daun basil. Daun basil adalah salah satu daun bumbu yang mempunyai aroma nyaris sama dengan daun kemangi.

Tak hanya bisa bikin masalah lebih sedap, duan basil dilaporkan dapat bermanfaat pula untuk membantu menurunkan tekanan darah. Melansir Health Line, bahan kimia eugenol yang ditemukan dalam daun basil dapat menghalangi zat tertentu yang bisa menyempitkan pembuluh darah. Maka dari itu, daun basil dianggap dapat mengatasi tekanan darah tinggi. Namun, khasiat ini baru dibuktikan pada hewan.

Jadi, diperlukan lebih banyak studi lagi guna mengungkap manfaat basil untuk menurunkan darah tinggi. Tapi, menambahkan daun basil segar ke dalam makanan Anda adalah hal yang mudah dan tentu tidak ada salahnya.

Baca Juga: Cara Menambah Berat Badan Anak dan Orang Dewasa, Mudah Dilakukan dan Sehat

7. Kapulaga

Tanaman ketujuh yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah kapulaga. Kapulaga selama ini terkenal sebagai bumbu penyedap makanan khas India dan Indonesia.

Ternyata, kapulaga dapat pula menjadi tanaman herbal untuk menurunkan darah tinggi. Sebuah studi kecil mengungkap bahwa 20 orang penderita hipertensi mengalami penurunan tekanan darah yang signifikan setelah diminta mengonsumsi 1,5 gram bubuk kapulaga dua kali sehari selama 12 minggu.

Untuk memanfaatkannya, Anda dapat memasukkan biji kapulaga atau bubuk kapulaga ke dalam sup, semur, atau bahkan makanan yang dipanggang.

8. Biji rami

Tanaman kedelapan yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah biji rami. Biji rami kaya akan asam lemak omega-3, dan telah terbukti dalam beberapa penelitian dapat menurunkan tekanan darah.

Sebuah tinjauan baru-baru ini menyarankan untuk mengonsumsi 30-50 gram biji rami utuh atau bubuk biji rami per hari selama lebih dari 12 minggu untuk mendapatkan manfaat terbaik. Biji rami bahkan dapat melindungi tubuh dari penyakit kardiovaskular aterosklerotik dengan mengurangi kolesterol serum, meningkatkan toleransi glukosa, dan bertindak sebagai antioksidan.

9. Bawang putih

Tanaman kesembilan yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah bawang putih. Bawang putih bukan hanya dapat memberi rasa nikmat pada makanan.

Bawang putih mungkin juga memiliki kemampuan untuk menurunkan tekanan darah dengan membantu meningkatkan zat dalam tubuh, yakni oksida nitrat yang dapat menyebabkan pembuluh darah rileks dan melebar. Kondisi ini memungkinkan aliran darah lebih leluasa dan mengurangi tekanan darah. Jadi, jangan ragu lagi untuk memasukkan bawang putih dalam berbagai masakan Anda.

10. Jahe

Tanaman ke-10 yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah jahe. Mengonsumsi jahe dapat menjadi cara menurunkan darah tinggi atau mengontrol tekanan darah.

Dalam penelitian pada hewan, jahe telah terbukti meningkatkan sirkulasi darah dan mengendurkan otot-otot di sekitar pembuluh darah, hingga menurunkan tekanan darah. Namun, studi lebih lanjut diperlukan untuk melihat manfaat jahe dapat menurunkan darah tinggi pada manusia.

11. Lavender

Tanaman ke-11 yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami adalah lavender. Memiliki aroma yang begitu menenangkan bukan satu-satunya manfaat dari tanaman lavender.

Pasalnya, ekstrak lavender telah terbukti dapat menurunkan detak jantung dan tekanan darah pada hewan uji. Meski tidak banyak orang yang mengira untuk menggunakan lavender sebagai ramuan kuliner, Anda sebenarnya bisa menggunakan bunganya dalam makanan yang dipanggang. Daun lavender dapat digunakan dengan cara yang sama seperti Anda menggunakan rosemary.

Itulah daftar sejumlah tanaman yang bisa menjadi obat herbal untuk menurunkan darah tinggi secara alami. Jangan lupa konsultasi dengan dokter sebelum Anda menggunakan tanaman itu sebagai obat herbal untuk menurunkan darah tinggi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "11 Tanaman Herbal untuk Menurunkan Darah Tinggi",


Penulis : Irawan Sapto Adhi
Editor : Irawan Sapto Adhi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×