kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.894.000   23.000   1,23%
  • USD/IDR 16.435   -10,00   -0,06%
  • IDX 7.141   34,56   0,49%
  • KOMPAS100 1.040   6,83   0,66%
  • LQ45 812   5,50   0,68%
  • ISSI 225   1,86   0,83%
  • IDX30 424   3,56   0,85%
  • IDXHIDIV20 510   8,47   1,69%
  • IDX80 117   0,83   0,71%
  • IDXV30 122   2,00   1,67%
  • IDXQ30 139   1,66   1,21%

Tujuan hidup bisa bikin nyenyak tidur


Kamis, 13 Juli 2017 / 18:35 WIB
Tujuan hidup bisa bikin nyenyak tidur


Sumber: Kompas.com | Editor: Dessy Rosalina

JAKARTA. Memiliki tujuan di hari berikutnya ternyata bisa membuat Anda terhindar dari beberapa gangguan tidur yang mempengaruhi kualitas tidur.

Memiliki tujuan hidup tak hanya bisa membuat hidup lebih bermakna, namun juga membantu memperbaiki kualitas tidur. Survei baru dari Universitas Northwestern menemukan, menciptakan alasan menyenangkan untuk bangun pagi bisa menjadi salah satu cara untuk mewujudkannya.

Dipimpin oleh ahli saraf Jason Ong, para peneliti melibatkan lebih dari 800 orang tentang motivasi hidup dan kualitas tidur mereka. Peserta yang memiliki lebih banyak tujuan dalam hidup cenderung tidak memiliki gangguan tidur seperti sleep apnea (henti napas saat tidur), insomnia (sulit tidur) dan sindrom kaki gelisah (gangguan saraf dengan sensasi kaki berdenyut, nyeri, atau geli).

Selain itu mereka juga cenderung memiliki kualitas tidur yang lebih baik secara keseluruhan, ungkap penelitian yang diterbitkan dalam Sleep Science and Practice.

"Membantu orang menemukan banyak tujuan dalam hidup bisa menjadi strategi bebas obat yang efektif dalam memperbaiki kualitas tidur, terutama untuk populasi yang menghadapi lebih banyak insomnia," kata Ong kepada Guardian. Diperkirakan 32 sampai 45 persen orang dewasa, terutama yang berusia lebih tua, dilaporkan mengalami kesulitan tidur.

Walau penelitian ini lebih banyak melibatkan mereka yang berusia lebih dari 50 tahun, Ong percaya bahwa temuannya juga dapat diterapkan pada semua populasi usia. Beribadah, olahraga bersama pasangan, sarapan enak, atau apapun itu, mulailah untuk menciptakan alasan-alasan menyenangkan mengapa Anda perlu untuk bangun di pagi hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Thrive

[X]
×