kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45925,20   -6,16   -0.66%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Selain garam, makanan ini juga penyebab darah tinggi


Senin, 29 Maret 2021 / 06:58 WIB
Selain garam, makanan ini juga penyebab darah tinggi
ILUSTRASI. Selain garam, makanan ini juga penyebab darah tinggi. Ilustrasi tekanan darah (shutterstock)


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Konsumsi garam dapur berlebih merupakan salah satu penyebab darah tinggi. Selain itu, diet atau pola makan dapat berdampak besar pada tekanan darah sehingga menyebabkan darah tinggi.

Makanan manis, dan makanan tinggi lemak jenuh, terbukti dapat meningkatkan tekanan darah. Oleh sebab itu, menghindarinya pun dapat membantu Anda mendapatkan dan mempertahankan tekanan darah yang sehat.

American Heart Association (AHA) merekomendasikan makan banyak buah, sayuran, protein tanpa lemak, dan biji-bijian untuk mencegah darah tinggi. Pada saat yang sama, AHA merekomendasikan Anda untuk menghindari daging merah, garam (natrium), serta makanan dan minuman yang mengandung gula tambahan untuk mencegah darah tinggi.

Pasalnya, makanan ini bisa menjaga tekanan darah Anda tetap tinggi. Hal itu tentu tidak baik. Seperti diketahui, hipertensi dapat menyebabkan gangguan kesehatan dari waktu ke waktu, termasuk penyakit jantung dan stroke.

Untuk mendapatkan hidup lebih sehat, berikut ini adalah beragam makanan penyebab darah tinggi selain garam yang baik dibatasi atau dihindari, terlebih jika Anda telah mengidap hipertensi:

1. Daging deli

Makanan penyebab darah tinggi selain garam adalah daging deli olahan. Pasalnya, daging deli olahan dan lunch meats sering kali dikemas dengan natrium. Itu karena produsen membumbui dan mengawetkan daging ini dengan garam.

Menurut database Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA), hanya dua potong daging sapi bologna sudah bisa mengandung 910 mg sodium. Sementara, satu buah sosis frankfurter atau hot dog bisa mengandung 567 mg natrium.

Baca juga: Jarang diketahui, ini manfaat konsumsi kedelai bagi kesehatan tubuh

2. Pizza beku

Kemudian, makanan penyebab darah tinggi selain garam adalah pizza beku. Kombinasi bahan-bahan dalam pizza beku dapat membuat makanan ini tinggi gula, lemak jenuh, dan natrium.

Pizza beku memang bisa memiliki kadar natrium yang sangat tinggi. Keju yang digunakan dalam pizza beku sering kali mengandung natrium tinggi. Di mana, hanya dengan dua potong keju, bisa menawarkan asupan 512 mg sodium atau natrium.

Biasanya keju ini dikombinasikan dengan adonan dasar pizza yang asin atau manis, daging yang diawetkan, dan saus tomat. Untuk mempertahankan rasa pada pizza setelah dimasak, produsen sering kali menambahkan banyak garam.

Satu pepperoni pizza 12 inci, dimasak dari beku dilaporkan bisa mengandung 3.140 mg natrium, yang jauh di atas batas harian 2.300 mg. Sebagai gantinya, cobalah membuat pizza sendiri di rumah yang menyehatkan dengan menggunakan adonan ramah gula-garam, keju rendah sodium, dan banyak sayuran sebagai topping.




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×