kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pegagan, obat herbal yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi, begini konsumsinya


Senin, 10 Agustus 2020 / 15:07 WIB
Pegagan, obat herbal yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi, begini konsumsinya


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pegagan, obat herbal yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi. Anda bisa buat racikan obat herbal pegagan untuk menurunkan darah tinggi di rumah. 

Tekanan darah tinggi merupakan salah satu penyakit yang umum diderita oleh masyarakat. Tekanan darah tinggi bisa mengancam semua kalangan.

Seseorang dikatakan menderita tekanan darah tinggi bila tekanan darah di atas 180/120. Bila dibiarkan, tekanan darah tinggi bisa memicu munculnya penyakit kronis seperti jantung dan stroke.

Baca Juga: Pegagan, obat herbal yang ampuh mengobati batuk

Mengutip dari Kompas.com, tekanan darah tinggi disebabkan oleh gaya hidup tidak sehat seperti merokok, mengonsumsi minuman beralkohol, tidak berolahraga, mengonsumsi makanan yang mengandung garam tinggi. 

Selain itu, seseorang menderita tekanan darah tinggi karena faktor keturunan, kelebihan berat badan, usia, dan stres. 

Umumnya, untuk menurunkan tekanan darah tinggi seseorang minum obat dari dokter. 

Apakah Anda termasuk orang-orang yang menderita tekanan darah tinggi? 

Alih-alih terus minum obat dari dokter, Anda bisa menurunkan tekanan darah tinggi dengan mengonsumsi obat herbal. 

Cukup banyak tanaman herbal yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi, salah satunya adalah pegagan. 

Pegagan ampuh mengobati darah tinggi 

Pegagan merupakan rumput liar yang banyak tumbuh di sawah, ladang, pekarangan. Pegagan, tumbuh merambat di tempat yang bersuhu agak lembab. 

Mengutip dari buku Atlas Tumbuhan Obat di Indonesia Vol.2 karya Setiawan Dalimartha pegagan mengandung asiaticoside, thankuniside, isothankuniside, brahmic acid, magnesium, kalsium, besi, dan natrium.

Mengandung banyak senyawa aktif dan mineral, pegagan jadi salah satu obat herbal yang ampuh mengobati sejumlah penyakit salah satunya adalah darah tinggi. 

Namun, penderita darah tinggi tidak boleh asal mengonsumsi pegagan untuk mengobati penyakitnya. Sebab ada aturan dan cara meracik pegagan agar efektif menurunkan tekanan darah tinggi. 

Berikut bahan dan cara membuat racikan pegagan yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi. 

Bahan 

  • Pegagan 20 lembar 
  • Air 3 gelas 

Anda cuci pegagan di bawah air mengalir sampai bersih. Kemudian, Anda rebus pegagan sampai mendidih dan menyisahkan air sekitar 3/4. 

Anda dinginkan air rebusan pegagan. Lalu, Anda minum 1/3 rebusan air pegagan tiga kali sehari

Baca Juga: Daun kumis kucing ampuh menurunkan tekanan darah tinggi, begini cara konsumsinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×