kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pantang Disepelekan, Cek 5 Ciri-Ciri Asam Urat di Jempol Kaki


Sabtu, 11 Februari 2023 / 05:38 WIB
Pantang Disepelekan, Cek 5 Ciri-Ciri Asam Urat di Jempol Kaki
ILUSTRASI. Serangan gout di jempol kaki dapat berlangsung dalam beberapa hari hingga beberapa minggu


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Asam urat di jempol kaki disebabkan karena penumpukan kristal asam urat yang berlebihan di persendian dan jaringan lunak pada ibu jari kaki. 

Faktor jenis kelamin juga memengaruhi risiko serangan asam urat di jempol kaki. 

Diagnosis Gout di jempol kaki dan di persendian lainnya lebih sering menyerang pria, dibandingkan wanita. Namun, wanita bisa mengalami peningkatan risiko asam urat setelah menopause. 

Dikutip dari CDC pada Kamis (09/2/2023), penyebab asam urat di jempol kaki lainnya yaitu: 

1. Obesitas: kelebihan berat badan meningkatkan risiko penumpukan kristal asam urat. 

2. Kondisi medis: orang dengan tekanan darah tinggi, diabetes, dan penyakit ginjal berisiko mengalami serangan asam urat. 

3. Obat-obatan: diuretik dan aspirin dosis rendah dikaitkan dengan pemicu kenaikan kadar asam urat. 

4. Pola makan atau diet tinggi purin: orang yang terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi purin, seperti seafood, daging merah, atau minum alkohol, berpotensi mengalami lonjakan asam urat. 

Jadi, penyebab asam urat di jempol kaki bermacam-macam, seperti diet tinggi purin, obesitas, pengaruh obat-obatan, hingga kondisi medis tertentu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Tanda-tanda Asam Urat di Jempol Kaki yang Pantang Disepelekan"
Penulis : Elizabeth Ayudya Ratna Rininta
Editor : Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×