kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Orangtua Jangan Sampai Lengah, Ini Penyebab dan Gejala Penyakit Tipes Pada Anak


Jumat, 05 Mei 2023 / 16:27 WIB
Orangtua Jangan Sampai Lengah, Ini Penyebab dan Gejala Penyakit Tipes Pada Anak
ILUSTRASI. Orangtua Jangan Sampai Lengah, Ini Penyebab dan Gejala Penyakit Tipes Pada Anak.


Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID -  Demam tifoid atau tipes cukup sering diderita oleh anak-anak. Agar cepat tertangani, orangtua perlu memperhatikan gejala-gejala dari penyakit ini.

Demam tifoid adalah penyakit akut yang disebabkan oleh bakteri Salmonella thyphi. Bakteri ini biasanya ditemukan di air atau makanan yang terkontaminasi. 

Selain itu, bakteri ini juga bisa ditularkan dari orang yang terinfeksi oleh penyakit tipes.

Gina Noor Djalilah Dosen Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya yang juga Spesialis Anak menjelaskan, anak-anak dan remaja yang terinfeksi penyakit demam tifoid atau tipes dapat menularkan bakteri kepada orang lain. 

Baca Juga: Ini Perbedaan Materi Tes SBMPTN 2022 dan SNBT 2023, Jangan Sampai Salah

Media penularannya yaitu melalui feses dan urine, makan dan minuman yang sudah terkontaminasi dengan urine atau feses penderita tipes, ataupun mengkonsumsi makanan yang ditangani oleh orang yang sedang mengalami tipes dan belum dinyatakan sembuh oleh dokter. 

“Demam tifoid termasuk infeksi bakteri yang bisa menyebar ke seluruh tubuh dan mempengaruhi banyak organ. Tanpa perawatan yang cepat dan tepat, penyakit ini bisa menyebabkan komplikasi serius yang berakibat fatal,” tutur Gina, seperti dikutip dari situs UM Surabaya. 

Gejala-gejala penyakit tipes

Gina menjelaskan sejumlah gejala saat anak terinfeksi demam tifoid. Ia menyebut tubuh akan mengalami berbagai tanda dan gejala awal diantaranya seperti: 

  • Demam tinggi hingga mencapai 39 derajat - 40 derajat Celcius
  • Sakit kepala
  • Lemah dan lelah
  • Nyeri otot
  • Batuk kering
  • Kehilangan nafsu makan dan penurunan berat badan
  • Sakit perut
  • Diare atau sembelit
  • Muncul ruam kemerahan pada kulit berwarna merah muda dan perut membengkak

Gina juga menambahkan, jika anak tidak segera mendapatkan perawatan yang tepat, bisa mengalami kondisi seperti mengigau dan berbaring lemah dengan mata setengah tertutup.

“Selain itu, komplikasi yang bisa di timbulkan adalah perdarahan pada usus dan pecahnya usus,” jelasnya.

Baca Juga: Masuknya Varian Baru COVID-19, IRRA Edukasi Pencegahan Infeksi Virus

Menurut penjelasannya, penyebab dari penyakit tipes atau demam tifoid ini adalah bakteri Salmonella typhi yang disebarkan melalui feses dan urine penderita yang mengkontaminasi air atau makanan

“Bakteri Salmonella typhi juga dapat menyebar melalui kontak langsung dengan orang yang telah terinfeksi, contoh penyajian makanan oleh orang yang sedang mengalami demam tifoid,” ungkap Gina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×