Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cuaca yang tidak menentu bisa mempengaruhi tingkat kekebalan tubuh. Minuman herbal ini efektif meningkatkan kekebalan tubuh.
Cuaca yang suka berubah-ubah membuat suhu berubah secara tiba-tiba.
Baca Juga: Mengobati Batuk, Ini Manfaat Pepaya yang Kaya Vitamin dan Mineral
Mengutip dari FOOD NDTV, perubahan suhu yang tiba-tiba membuat tubuh rentan terhadap penyakit yang ditularkan lewat udara, air, dan makanan.
Maka, jangan heran jika Anda sering menjumpai orang-orang yang sedang menderita flu, batuk, dan pilek.
Untuk menghindari penyakit musiman tersebut Anda wajib menjaga imun tubuh tetap maksimal.
Ahli kesehatan merekomendasikan untuk melakukan diet sehat untuk memperkuat kekebalan tubuh.
Anda bisa memasukkan bahan-bahan herbal dalam menu diet seperti lemon dan kunyit.
Alih-alih dikonsumsi secara langsung Anda bisa membuat teh lemon dengan campuran kunyit dan sedikit madu.
Manfaat teh lemon kunyit
Menurut Ayurveda, air hangat menciptakan panas dalam tubuh yang selanjutnya mengatur metabolisme dan fungsi tubuh lainnya.
Hal tersebut bisa membantu memecah lemak, menyerap nutrisi, mengendurkan otot, dan meningkatkan aliran darah serta oksigen dalam tubuh.
Faktor-faktor tersebut bersatu untuk menjaga keseimbangan air dalam tubuh serta memperkuat sistem kekebalan untuk mencegah serangan virus.
Manfaat lemon
Lemon merupakan sumber vitamin C dan antioksidan yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Menurut ahli gizi Anju Sood orang yang minum dua jus lemon per hari bisa mendapatkan manfaatnya secara maksimal.
Manfaat kunyit
Kunyit mengandung kurkumin yang bersifat antiseptik yang bisa menjaga kekebalan tubuh.
Tidak hanya itu, kunyit juga memiliki sifat antiinflamasi yang membantu mengeluarkan racun dan meningkatkan aliran darah dalam sel yang membantu kulit nampak bercahaya dan rambut menjadi lebih sehat.
Waktu terbaik minum teh lemon kunyit
Anda bisa minum minuman sehat ini setelah bangun tidur untuk membantu memulai metabolisme dan mengatur semua fungsi tubuh lainnya.
Namun, untuk Anda yang sering mulas setelah minum minuman ini bisa mengkonsumsinya setelah makanan.
Perlu Anda ketahui, setiap orang memiliki ukuran toleransi dosis yang berbeda-beda. Ada baiknya Anda berkonsultasi dengan ahli gizi sebelum mengonsumsi minuman sehat ini.
Baca Juga: Selain Bunga Belimbing Wuluh, Bahan Alami Ini Efektif Mengobati Batuk
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News