kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Minum Kopi Bisa Menaikkan Kolesterol Jahat?


Kamis, 16 Maret 2023 / 16:08 WIB
Minum Kopi Bisa Menaikkan Kolesterol Jahat?
ILUSTRASI. Minum kopi bisa meningkatkan kolesterol berdasarkan hasil penelitian.


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kopi dipercayakan bisa meningkatkan mood dan mencegah diabetes tipe 2. Benarkah, kopi bisa meningkatkan kolosterol? 

Kopi minuman yang jadi minuman wajib bagi sebagian orang. Biasanya, kopi diminum saat pagi atau siang hari. 

Baca Juga: Hati-Hati! Buah dan Sayur Ini Bisa Bikin Asam Urat Tinggi Datang Lagi

Kopi disukai sebagian orang karena bisa meningkatkan mood, fokus, dan mencegah penyakit hati serta diabetes tipe 2 jika diminum secara rutin dan tidak berlebihan. 

Di sisi lain, kopi disebut-sebut bisa mempengaruhi kadar kolesterol dalam tubuh, benarkah demikian?

Mengutip dari Healthline, hasil sebuah penelitian minyak kopi seperti cafestol dan kahweol mempengaruhi kemampuan tubuh untuk memetabolisme dan mengatur kolesterol. 

Berdasarkan meta-analisis studi terkontrol pada kopi dan kolesterol, minyak kopi bisa menurunkan asam empedu dan sterol netral. 

Para peneliti menyimpulkan bahwa cafestol adalah senyawa peningkat kolesterol paling ampuh yang diidentifikasi dalam makanan manusia. 

Jika Anda memiliki mutasi genetik yang memperlambat metabolisme kopi dalam tubuh. Jika Anda minum dua cangkir atau lebih bisa meningkatkan risiko penyakit jantung. 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa minum lima cangkir kopi setiap hari selama empat minggu dari metode pembuatan bir French press bisa meningkatkan kadar kolesterol darah sebesar 6% sampai 8%.

Baca Juga: Minum Kopi Terbukti Bisa Mencegah Asam Urat Tinggi pada Laki-Laki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×