Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kacang polong kaya akan vitamin dan mineral yang memberikan segudang manfaat mulai dari menstabilkan gula darah sampai mencegah kanker.
Kacang polong cukup populer di dunia kuliner. Kacang polong biasanya digunakan sebagai campuran sup.
Baca Juga: Air Rebusan Daun Ini Bisa Menurunkan Gula Darah dan Tekanan Darah Tinggi
Meskipun memiliki ukuran yang mungil, kacang polong kaya akan nutrisi. Mengutip dari WebMD, kacang polong mengandung:
- Vitamin A
- Vitamin B
- Coumestrol
- Ferulic
- Katekin
- Epicatechin
- Pisumsaponin I dan II
- Pisomosida A dan B
Kacang polong baik dikonsumsi secara rutin, namun tidak boleh berlebihan karena bisa memicu masalah kesehatan.
Manfaat kacang polong
Berikut manfaat kacang polong bila dikonsumsi secara rutin:
1. Menjaga kesehatan pencernaan
Kacang polong mengandung serat tinggi yang baik untuk menjaga kesehatan pencernaan.
2. Sumber zat besi
Kacang polong merupakan sumber zat besi. Kekurangan zat besi menjadi penyebab utama anemia.
Saat Anda tidak memiliki cukup zat besi, tubuh tidak bisa membuat sel darah merah yang cukup untuk membawa oksigen. Alhasil, Anda akan kekurangan hemoglobin.
Zat besi membantu memerangi kelelahan dan memberikan Anda kekuatan.
3. Meningkatkan kekebalan tubuh
Kacang polong kaya akan vitamin C yang bermanfaat membangun kekebalan tubuh.
Selain itu, kacang polong juga mengandung phytoalexins, antioksidan yang bisa menghambat H.Pylori, penyebab maag.
4. Menjaga kesehatan mata
Kacang polong mengandung lutein yang bisa mengurangi risiko katarak dan degenerasi makula atau kehilangan penglihatan di usia tua.
Selain itu, makan kacang polong secara rutin bisa meningkatkan kesehatan mata.
5. Menjaga kesehatan jantung
Serat tidak larut dalam kacang polong membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.
Selain itu, kacang polong juga membantu memastikan regulasi gula darah yang stabil dalam tubuh.
6. Menurunkan berat badan
Meskipun ukurannya kecil, kacang polong bisa membantu menurunkan berat badan dengan cepat.
Kacang polong rendah lemak dan kalori. Dalam 100 gram kacang polong hanya mengandung sekitar 81 kalori.
Kandungan serat yang tinggi dalam kacang polong bermanfaat mendukung penurunan berat badan.
7. Menjaga kesehatan kulit
Kandungan vitamin C dalam kacang polong memainkan peran penting dalam produksi kolagen.
Asal tahu saja, kolagen membantu menjaga kulit tetap kencang dan bercahaya.
Selain itu, vitamin C dalam kacang polong juga melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Antioksidan dalam kacang polong bermanfaat membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini.
8. Baik untuk kesehatan laki-laki
Kacang polong bisa membantu meningkatkan jumlah dan motilitas sperma.
Berdasarkan buku Healing Foods, glycodelin yang ada di dalam kacang polong bisa membantu memperkuat sperma dan meningkatkan kemampuannya untuk membuahi sel telur.
9. Mencegah kanker
Kandungan antioksidan dalam kacang polong bermanfaat melawan agen perusak dalam tubuh serta mengurangi peradangan.
Selain itu, kandungan vitamin K pada kacang polong bermanfaat melawan kanker prostat dan menghambat pertumbuhan tumor.
10. Mengelola gula darah pada penderita diabetes
Kacang polong memiliki skor indeks glikemik rendah yang artinya tidak memicu kenaikan gula darah.
Kacang polong bermanfaat menstabilkan kadar gula darah pada penderita diabetes dan mengurangi risiko diabetes.
Baca Juga: Sederet Manfaat Buah Pir yang Kaya Vitamin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News