Sumber: Grid | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak suka makan buah terutama pisang? Rugi banget deh kalau tidak jadi #SahabatBuah enak satu ini.
Soalnya, hanya dengan makan pisang selama 4 hari saja, hal - hal baik ini akan terjadi pada tubuh.
Pisang merupakan salah satu buah yang sangat mudah dijumpai.
Meski demikian buah ini juga memiliki manfaat luar biasa untuk tubuh, salah satunya baik digunakan untuk diet.
Nah, bicara soal diet dengan buah ini, pernahkah Anda mendengar 'diet pisang' yang kini didukung oleh ahli gizi?
Melansir dari berbagai sumber, diet tersebut hanya berlangsung selama 4 hari dan juga membantu menurunkan berat badan setidaknya 4 kg.
Diet Pisang dan Manfaatnya
Selain itu, dengan makan buah pisang diyakini akan memperbaiki pencernaan dan membuat kulit cerah bersinar.
Untuk makan pisang, Anda dianjurkan makan sebanyak yang Anda mau dan Anda juga tidak perlu makan terlalu banyak untuk menjadi kenyang.
Pasalnya pisang sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan makan Anda di mana pisang terdiri dari 75% air.
Pisang dapat meningkatkan dan menjaga kadar gula darah dalam waktu cukup lama karena mengandung cukup banyak karbohidrat.
Misalnya, banyak orang mengonsumsi pisang sebelum dilatih untuk mendapatkan energi yang mereka butuhkan untuk kinerja fisik yang menonjol.
Bahkan mengonsumsi 2 buah pisang sebelum berolahraga akan membantu Anda mendapatkan banyak energi untuk menyuplai kebutuhan Anda.
Nah, untuk melakukan diet pisang, yang perlu Anda lakukan adalah mengonsumsinya bersama dengan air dan susu dalam 4 hari ke depan.
Menariknya, untuk memakan pisang, Anda bisa menyantapnya sesuai keinginannya dengan cara yang berbeda-beda.
Misalnya, memblender, memotong-motong atau bahkan membuatnya menjadi cemilan dingin.
Untuk makanan utama, makan 3 pisang dan kemudian makan lagi ketika Anda lapar lagi.
Pada awalnya Anda mungkin sering lapar, tetapi kemudian tubuh akan terbiasa dengan cepat.
Karena tubuh Anda tidak akan menerima lebih banyak nutrisi, Anda akan membersihkan dan mengeluarkan racun dalam waktu 4 hari setelah diet.
Setelah itu, Anda hanya perlu minum banyak air untuk memaksimalkan efek ini.
Anda juga tak perlu khawatir karena pisang mengandung serotonin, atau hormon kebahagiaan, jadi Anda akan berada dalam suasana hati yang baik selama 4 hari.
Anda akan kehilangan cairan dan lemak, terutama di perut Anda. (Virny Apriliyanty
Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Begini Aturan Turunkan 4 Kg dengan Makan Pisang Selama 4 Hari, Rugi Kalau Tak Jadi #SahabatBuah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News