kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.819.000   -7.000   -0,38%
  • USD/IDR 16.565   0,00   0,00%
  • IDX 6.511   38,26   0,59%
  • KOMPAS100 929   5,57   0,60%
  • LQ45 735   3,38   0,46%
  • ISSI 201   1,06   0,53%
  • IDX30 387   1,61   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   2,62   0,56%
  • IDX80 105   0,58   0,56%
  • IDXV30 111   0,69   0,62%
  • IDXQ30 127   0,73   0,58%

Mengenal perbedaan gejala gula darah rendah dan tinggi, penting buat Anda


Rabu, 06 Oktober 2021 / 12:50 WIB
Mengenal perbedaan gejala gula darah rendah dan tinggi, penting buat Anda
ILUSTRASI. Gejala gula darah rendah dan gula darah tinggi adalah dua keadaan medis berbeda yang perlu Anda pahami.


Sumber: Kompas.com | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - Penting buat Anda mengenali perbedaan gejala gula darah rendah dan gula darah tinggi. Ini guna mendukung proses diagnosis yang tepat dan pemilihan pengobatan terbaik.

Gula darah rendah atawa hipoglikemia dan gula darah tinggi atau hiperglikemia adalah dua keadaan medis berbeda yang perlu Anda pahami.  

Gula darah rendah adalah kondisi ketika kadar gula darah puasa berada di bawah angka 70 miligram per desiliter (mg/dL) atau kurang.  

Sedangkan gula darah tinggi mengacu pada kondisi ketika kadar gula darah puasa mencapai angka di atas 130 mg/dL.  

Perubahan kadar gula darah, baik penurunan maupun lonjakan, penting Anda waspadai, karena bisa menyebabkan gejala dan komplikasi serius. 

Baca Juga: 4 Buah ini efektif menurunkan gula darah, berdasarkan penelitian

Gejala gula darah tinggi

Melansir Healthline, pada tahap awal, gula darah tinggi sering kali tidak menunjukkan gejala yang jelas. Tapi pada umumnya, hiperglikemia dimulai dengan gejala berikut:  

  • Kelelahan  
  • Sakit kepala  
  • Sering buang air kecil  
  • Rasa haus yang meningkat  

Seiring waktu, gejala bisa berkembang menjadi mual dan muntah, sesak napas, dan koma.  

Mengenali gejala gula darah tinggi dan mengobatinya sejak dini adalah kunci untuk menghindari komplikasi serius. 

Baca Juga: 3 Tips sederhana cegah gula darah tinggi, minum air putih lebih banyak


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×