kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Member boyband Supernova, Yunhak positif terinfeksi virus corona


Jumat, 03 April 2020 / 14:25 WIB
Member boyband Supernova, Yunhak positif terinfeksi virus corona
ILUSTRASI. Yunhak, member Boyband Supernova


Sumber: Kompas.com | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - Member boyband Kpop Supernova, Yunhak positif terinfeksi virus corona. 

Pada Jumat (3/4/2020), agensi SV Records menyampaikan artisnya positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Seoul, Korea Selatan. 

Baca Juga: Sara Bareilles positif terinfeksi virus corona

Penyanyi berumur 35 tahun itu sebelumnya sempat menjalani sebuah pekerjaan di Jepang. "Pada 24 Maret, Yunhak kembali ke Korea dari Jepang setelah menyelesaikan jadwalnya dan dua hari yang lalu pada 1 April, ia dinyatakan positif mengidap virus corona," kata pihak agensi. 

Menurut SV Records, tes medis menunjukkan kasus Covid-19 yang dialami Yunhak bertaraf ringan. 

"Kami pikir akan mungkin baginya untuk pulih dengan cepat karena gejala yang ditunjukkannya ringan," tutur pihak agensi. 

Untuk sementara waktu, agensi akan menghentikan seluruh kegiatan Yunhak agar fokus mendapat perawatan dan pemulihan. 

Beberapa tahun belakangan, Yunhak lebih banyak melakukan promosi di Jepang. Ia juga telah mempersiapkan diri untuk mendebutkan boy group gabungan Korea-Jepang, yang tergabung dalam program audisi G-EGG. Yunhak menjadi produser dalam program itu.

Baca Juga: Rapper Ynw Melly positif terinfeksi virus corona di penjara Florida

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Yunhak Supernova Positif Covid-19, Jadi Artis Korea Pertama yang Terinfeksi", 
Penulis : Melvina Tionardus
Editor : Andi Muttya Keteng Pangerang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×