Reporter: kompas.com | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Indonesia semakin dekat ke tepi bencana Covid-19. Kenali cara membedakan gejala Covid-19 dengan flu biasa agar pasien mendapat penanganan tepat sejak dini.
Mengenali cara membedakan gejala Covid-19 dengan flu biasa sangat penting dipahami masyarakat. Pasalnya, kasus infeksi virus corona penyebab Covid-19 meningkat pesat pada Juni 2021.
Melansir data Satgas Covid-19, hingga Selasa (29/6) ada tambahan 20.467 kasus baru yang terinfeksi corona di Indonesia. Sehingga total menjadi 2.156.465 kasus positif Corona.
Sementara itu, jumlah yang sembuh dari kasus Corona bertambah 9.645 orang sehingga menjadi sebanyak 1.869.606 orang.Sedangkan jumlah orang yang meninggal akibat virus Corona di Indonesia bertambah 463 orang menjadi sebanyak 58.024 orang. Saat ini ada total 228.835 kasus aktif di Indonesia, atau bertambah 10.359 kasus.
Dalam beberapa kasus, gejala Covid-19 akan mirip dengan gejala flu biasa. Namun, tak menutup kemungkinan akan memiliki gejala yang berbeda.
Misalnya, salah satu gejala Covid-19 yang paling umum adalah demam. Gejala Covid-19 ini tidak selalu terjadi pada penderita flu biasa.
Baca juga: Pasien COVID-19 gejala ringan, ini gejala dan cara penanganannya
Merangkum dari Medical News Today, Covid-19 juga menyebabkan gejala yang lebih bervariasi daripada flu biasa dan memiliki risiko komplikasi parah yang lebih tinggi. Pada dasarnya, flu biasa dan Covid-19 memiliki beberapa kesamaan.
Keduanya berkembang sebagai akibat dari virus pernapasan, menyebar dari orang ke orang melalui droplet yang berasal dari hidung dan mulut. Namun, penting untuk diingat bahwa keduanya berbeda. Seseorang dapat terkena Covid-19 akibat tertular virus SARS-CoV-2, yang merupakan jenis virus corona.
Berikut ini beberapa hal yang perlu diketahui mengenai Covid-19, seperti dirangkum dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC).
- Memiliki masa inkubasi potensial yang lebih lama
- Memiliki gejala yang lebih bervariasi
- Memiliki risiko komplikasi dan kematian yang lebih tinggi